Kuala Kurun (Dayak News) – Bertempat di Gedung GPU Damang Batu Jl. Pangeran Diponegoro Kuala Kurun, Kec. Kurun, Kab. Gunung Mas telah dilaksanakan Malam Resepsi Kenegaraan dan Hiburan Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke – 77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 di Kabupaten Gunung Mas dengan Tema “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”.
“Malam ini kita patut bersyukur Kepada Tuhan Yang Esa, karena masih diberikan umur panjang dan kesehatan sehingga dapat merayakan Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022. Dan pada momen inilah kita mengingat kembali Indonesia kolonialisme. masa melepaskan kebebasan diri dari Bangsa belenggu,” ucap Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong, Rabu (17/8/2022).
Kita menyadari bahwa proses panjang terbentuk dan berdirinya Republik Indonesia tidak terlepas dari kegigihan, usaha dan perjuangan seluruh Rakyat Indonesia dari Sabang sampai Merauke sampai seperti saat sekarang ini. Begitu juga dengan proses dan hasil-hasil pembangunan yang kita rasakan dan nikmati sampai saat ini, tidak terlepas dari usaha dan jasa para pemimpin pendahulu kita yang telah menetapkan arah pembangunan Bangsa Indonesia.

Adapun Tema yang telah ditetapkan dalam Peringatan Hari Ulang Tahun ke – 77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 yaitu : “PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT”.
Berangkat dari Tema yang telah ditetapkan tersebut, mengandung maksud bahwa SDM Unggul pada tahun 2022 ini menjadi prioritas utama yang harus terkonsolidasi dengan baik. Karena pengembangan SDM menjadi tonggak utama bagi pembangunan indonesia ke depan yang dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat tanpa kecuali bagi masyarakat kita di Kabupaten Gunung Mas.
Peringatan Kemerdekaan Tahun 2022 bagi kita terasa lebih spesial karena pada Tahun 2020 dan Tahun 2021 praktis kita tidak bisa merayakan secara normal berbagai kegiatan maupun perlombaan dalam rangka memeriah Kemerdekaan RI, disebabkan adanya wabah Covid19, baru tahun ini kita bisa merayakan walaupun masih dalam suasana terbatas, tetapi setidaknya inilah saatnya kita untuk bangkit seperti Tema yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia.
“Kita generasi penerus wajib berterimakasih atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan negara kita dan sudah menjadi kewajiban kita meneruskan perjuangan mereka dengan mengisi kemerdekaan ini dengan pembangunan disegala bidang, sehingga cita-cita luhur mereka dapat terwujud yaitu rakyat Indonesia yang sejahtera,” ungkap Bupati.
Moment bulan Agustus bulan bersejarah, bulan dimana Indonesia merdeka, marilah kita berbenah, mari kita tingkatkan wujud nasionalisme kita, patriotisme kita untuk kemajuan bangsa Indonesia. Kita memiliki semangat persatuan, gotong royong, kultur budaya yang kuat yang menjadi modal bagi kita untuk mencapai sebuah kedaulatan dan menjunjung tinggi Pancasila.
“Mari bersama kita menyingsingkan lengan baju untuk bekerja keras dan bekerja sama agar menjadi bangsa yang besar khususnya bagi Kabupaten Gunung Mas yang tercinta agar dapat bersaing dengan daerah-daerah lainnya,” kata Bupati.
Lebih lanjut Bupati Gunung Mas mengatakan, Kepada Generasi Muda terutama pada Adik-adik PASKIBRA yang telah dilatih dan dididik kedisiplinan sedemikian rupa agar jangan melupakan apa yang telah diterima selama Pelatihan terutama sekali saya titip pesan agar Adik-adik semua jangan sampai terlibat Narkoba tetapi jadilah sebagai agen pembaharu, anti narkoba, mengingatkan kepada teman sejawat, sepergaulan dan lingkungan dimana berada untuk menjadi contoh teladan menyampaikan pentingnya untuk tidak coba-coba dengan Narkoba, karena sekali mencoba maka badan binasa.
“Untuk itu Saya sampaikan Penghargaan dan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam mensukseskan rangkaian Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 Kabupaten Gunung Mas, baik kepada Panitia, Petugas Upacara, Pelatih Paskibra dan terutama kepada Adik-adik Pelajar Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih yang dengan semangat mengikuti tahapan mulai dari rekrutmen sampai pada pelaksanaannya. Demikian juga pada panitia Lomba Kebersihan Kantor se-kabupaten Gunung Mas dan pelaksanaan lomba lainnya yang dilaksanakan antar Instansi Pemerintah di Kabupaten Gunung Mas,” pungkas Jaya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Gunung Mas, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Gunung Mas, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Gunung Mas, Kapolres Gunung Mas, Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas, Asisten II Kab. Gumas, Kepala OPD Kabupaten Gunung Mas, Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Gumas, Ketua GOW Kab. Gumas, Dharma Wanita Persatuan Kab. Gumas, Asisten dan staf ahli Bupati Gumas, Toga, Todat dan Tomas Kab. Gumas, Panitia Pembentukan HUT RI Kab. Gumas, Pelatih beserta perangkat Paskibraka Kab. Gumas, Pasukan Paskibraka Siswa- Siswi SMA Kab. Gumas. (PR/AI)