BUPATI KATINGAN TEGUR KADINKES DAN JAJARAN

oleh -
oleh
BUPATI KATINGAN TEGUR KADINKES DAN JAJARAN 1
Bupati Katingan, Sakariyas

Kasongan, (Dayak News) -Bupati Katingan, Sakariyas nampak emosional saat menyampaikan sambutan dalam perayaan Natal Keluarga Besar Dinas Kesehatan, Kamis, (6/1/2022). Orang nomor satu di Kabupaten katingan itu berkali kali mengucapkan kata maaf saat mengatakan pelayanan kesehatan yang diberikan Dinas Kesehatan masih jauh dari yang diharapkan. Hal itu terkait dengan inspeksi yang dilakukannya di Puskesmas Pembantu Manduing Lama, Kecamatan Pulau Malan beberapa waktu lalu.

“Ketika saya berkunjung ke Pustu Manduing Lama terlihat dalam kondisi kosong dan tutup. Ruang pemeriksaan kotor . Saat masuk ke ruang pemeriksaan kelelawar beterbangan,” keluhnya.

Nada suaranya meninggi saat mengisahkan hanya ada satu petugas kontrak yang melayani masyarakat tapi berdomisili di Kota Kasongan. Tentu saja jarak tempuh yang mencapai satu jam bahkan lebih dari Kota Kasongan menjadi bahan pertanyaan.

“Bagaimana kalau ada orang sakit malam hari dan butuh pertolongan segera,” katanya.

Bukan itu saja, Bupati katingan juga mendapat pengaduan sehubungan adanya pasien Covid-19 yang meninggal dunia dibiarkan terbengkalai. Sebelumnya pihak Puskesmas Tumbang Samba sempat mendiagnosa terkena Covid-19 dan dibiarkan tanpa perawatan hingga wafat.

“Setengah hari jenazah dibiarkan tanpa diurus. Padahal jika memang menderita penyakit Corona ada Satgas yang menangani,” ungkapnya.

Berkaitan dengan hal itu ia meminta kepada Dinas Kesehatan selalu memantau kinerja semua petugas yang berada di UPTD Kecamatan dan Desa. Minimal kata dia, kantor selalu dirawat dan dibersihkan serta bekerja sesuai waktu yang ditentukan.

“Bekerjalah dengan penuh kehati-hatian dan sesuai ketentuan yang berlaku. Mudah-mudahan sub tema natal dapat menjadi pedoman dalam meningkatkan kinerja dalam memberi pelayanan kepada masyarakat. Bukan hanya menjadi slogan belaka,” harapnya.

BACA JUGA :  DORONG DAYA BELI MASYARAKAT, SAKARIYAS MINTA PERCEPAT LELANG PROYEK

Dalam Acara Natal yang mengambil Sub Tema, “Dengan Cinta Kasih yang Tulus dan Bersungguh-sungguh Pelayanan Kesehatan Selalu Ditingkatkan Demi Kabupaten Katingan yang bermartabat Dimasa Pandemi Covid-19 “ itu dihadiri ASN dan Pegawai Harian Lepas Dinas Kesehatan beserta pegawai yang telah purna tugas.

Dalam Sambutannya Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan dr. Robertus Pamuriyanto meminta kepada semua ASN Dinkes merefleksikan diri tentang apa yang telah dikerjakan pada tahun sebelumnya. Robertus berharap jangan mengulang kesalahan sama, biarlah menjadi sebuah pelajaran .

“Marilah kita bersama sama meningkatkan kinerja dalam persaudaraan. Kesalahan tahun lalu menjadi semangat kita untuk membantu kinerja Puskesmas di Kecamatan maupun Desa,” pungkasnya. (Dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.