KETUA DPRD KATINGAN GERAH MELIHAT BANYAK JAMBAN DARURAT DI PINGGIR JALAN

oleh -
oleh
KETUA DPRD KATINGAN GERAH MELIHAT BANYAK JAMBAN DARURAT DI PINGGIR JALAN 1

Kasongan, 4/11/19 (Dayak News). Ketua DPRD Kabupaten Katingan gerah melihat perlakuan warga yang banyak memanfaatkan parit dipinggir jalan untuk mendirikan jamban alias WC.

Dia berharap ada perhatian pemerintah daerah untuk sanitasi yang baik.Seperti di desa Hampangen.

“Saat ini banyak jamban berdiri pada parit di pinggir jalan dari Kasongan menuju Palangka Raya,” sebutnya, Senin (4/11).

Menurut Marwan keberadaan jamban darurat itu, jelas tidak sehat serta sangat merusak pemandangan. “Jalan itukan lalu lalang kendaraan lintas provinsi, dan bisa membuat image negatif bagi Kabupaten Katingan,” tambahnya.

Dia berharap stakeholder bisa menangani permasahan itu secepatnya. “Percuma saja capaian pembangunan yang pesat saat ini, sedangan masalah di depan mata kita belum tertangani,” pungkasnya.(Dany/Den).

BACA JUGA :  NAIK STATUS MENJADI SIDIK, KASUS PELECEHAN SEKSUAL OKNUM DOSEN TERHADAP MAHASISWINYA BERLANJUT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.