THA Grup Dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Adakan Pengobatan Gratis Di Sendawar

oleh -
oleh
THA Grup Dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Adakan Pengobatan Gratis Di Sendawar 3
Chief Operating Officer (COO) THA Group, Lewi Robi DM, saat diwawancarai awak media.

Sendawar (Dayak News) – Perusahaan Terbatas (PT) yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit, PT Kruing Lestari Jaya (KLJ), PT Harapan Rimba Raya (HRD) dan PT Rimba Rayatama Jaya (RRJ), melaksanakan kegiatan bakti sosial, pengobatan secara gratis untuk warga di Kampung Sendawar, Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat (Kubar).

Ketiga perusahan yang tergabung dalam Tsani Hutani Abad (THA) Group Region Kubar, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), bersama Yayasan Tzu Chi Indonesia (TCI), melaksanakan pemeriksaan serta pengobatan kesehatan masyarakat secara gratis. Pelaksanaan kegiatan berlangsung di Kantor Petinggi Kampung Sendawar, pada Sabtu (12/10/2024).

THA Grup Dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Adakan Pengobatan Gratis Di Sendawar 4

Dalam keterangan pers nya, Chief Operating Officer (COO) THA Group, Lewi Robi DM menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam penyelenggaraan acara ini.

“Terima kasih kami ucapkan kepada panitia pelaksana, Kodim 0912 Kubar, para Babinsa, tenaga medis, tim dari relawan THA Goup dan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, dan seluruh masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini bisa terlaksana dengan sukses,” ucapnya.

Ini untuk ke 3 (tiga) kalinya dilaksanakan, sebelumnya kegiatan serupa telah dilakukan diwilayah ring satu THA Group yang berlokasi di Kecamatan Damai. Sehingga untuk tahun 2024 ini, pihaknya menyasar kegiatan bakti sosial pengobatan gratis itui terpusat di Kampung Sendawar. Karena lokasi kampung tersebut merupakan kedudukan pelabuhan bongkar muat Crude Palm Oil (CPO) dari perusahan tersebut.

“Melihat antusias warga yang datang mengikuti pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis pada hari ini. Maka kami dari THA Group dan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, akan mengagendakan rutin dilakanakan setiap tahunnya di pusat ibukota Sendawar. Semoga kegiatan bakti sosial yang kita laksanakan bermamfaat bagi warga sekitar, khususnya masyarakat Kubar,” ucap Lewi.

Melalui kegiatan bakti sosial kesehatan dan pengobatan gratis itu, Lewi sangat mengharapkan dapat menjadi inspirasi bagi semua perusahaan yang beroperasi diwilayah Kabupaten Kutai Barat, untuk terus berbagi dan berkontribusi kepada masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian THA Group dan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia, terhadap sesama. Dan kami berkomitmen untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan, baik dalam bentuk kesehatan, pendidikan, maupun aksi sosial lainnya,” pungkas Chief Operating Officer (COO) THA Group, Lewi Robi DM.

Semoga kerjasama yang baik ini bisa terus terjalin, demi terwujudnya masyarakat yang sehat, sejahtera, dan mandiri, di Bumi Tanaa Purai Ngeriman, Kutai Barat Kota Beradat. (JHY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.