BERSAMA POLDA KALTENG, POLSEK PAHANDUT BERBAGI TAKJIL BERKAH DI PENGHUJUNG RAMADHAN

oleh -
oleh
BERSAMA POLDA KALTENG, POLSEK PAHANDUT BERBAGI TAKJIL BERKAH DI PENGHUJUNG RAMADHAN 1
Polsek Pahandut membagikan paket Takjil untuk berbuka Puasa bagi masyarakat Kota Palangka Raya.

Palangka Raya (Dayak News) – Banyak cara yang dilakukan masyarakat untuk berlomba-lomba cari pahala di penghujung ramadhan 1442 Hijriah yang tinggal beberapa hari lagi.

salah satunya seperti yang dilaksanakan Polda Kalteng Melalui Biro Log dan personil Polsek Pahandut dengan melaksanakan pembagian takjil untuk berbuka puasa didepan Mapolsek Pahandut Jalan Ahmad Yani Palangka Raya.

Pembagian takjil ini langsung dipimpin oleh Karo Log Kombes Pol Endang bersama Kapolsek Pahandut, AKP Erwin Hasiaan Situmorang dengan membagikan paket Takjil untuk berbuka Puasa bagi masyarakat Kota Palangka Raya.

Kapolsek Pahandut, AKP Erwin Situmorang disela kegiatan mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan pelayanan bakti Polri Kepada Masyarakat terkhususnya masyarakat kota Palangka Raya yang sedang menjalani ibadah Puasa Ramadhan.

“Kami berharap dengan kegiatan ini bisa membangun keharmonisan dan keutuhan dalam bingkai ramadhan sehingga tercipta Polisi presisi yang cinta dengan warganya dan sebaliknya dicintai warganya.” (AJn)

BACA JUGA :  Rayakan Ulang Tahun Humas Polri ke-73, Polda Kalteng Secara Serentak Gelar Donor Darah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.