Cegah Kejahatan Di Libur Panjang, Polsek Sukamara Lakukan Ini

oleh -
Cegah Kejahatan Di Libur Panjang, Polsek Sukamara Lakukan Ini 1

Dayaknews.com – Polres Sukamara – Polsek Sukamara jajaran Polres Sukamara, Polda Kalteng mengantisipasi maraknya aksi tindak kejahatan khususnya di hari libur panjang Polsek Sukamara terus menggelar patroli rawan Kamtibmas, Selasa (03/05/2022) pagi.


Personel Polsek Sukamara jajaran Polres Sukamara Polda Kalteng kali ini melaksanakan patroli di beberapa Kantor Bank di wilayah hukum Polsek Sukamara. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan.


Kapolres Sukamara AKBP Dewa Made Palguna, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sukamara IPDA Agus Setiawan, S.H., mengatakan kegiatan patroli ini dilakukan sebagai langkah Kepolisian memberikan rasa aman dan nyaman bagi para warga yang melaksanakan libur panjang.


“Untuk itu Polisi khususnya Polsek Sukamara akan selalu melakukan pengecekan baik di sekitar kantor Bank maupun dibeberapa perumahan masyarakat,” ungkap Kapolsek.(M40)

BACA JUGA :  Vaksinasi Covid-19 Terhadap Anak di Kotim Terus Digencarkan oleh Kepolisian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.