WARGA ANTUSIAS MENGIKUTI VAKSIN YANG DIGELAR KONI KAPUAS

oleh -
oleh
WARGA ANTUSIAS MENGIKUTI VAKSIN YANG DIGELAR KONI KAPUAS 1

Kuala Kapuas (Dayak News) – Vaksinasi Covid-19 digelar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah. Ratusan warga tampak antusias mengikuti vaksinasi dosis ke satu yang dilaksanakan di GOR Panunjung Tarung, Komplek Stadion, Jalan Maluku, Kuala Kapuas, Kamis, (1/7/2021)

Kegiatan menuju herd immunity Corona ini juga didukung TNI Kodim 1011/Klk, Organisasi Parkeban dan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat.

Kegiatan vaksinasi ini ditinjau langsung Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ari Bayu Saputro dan jajarannya.

Ketua Umum KONI Kapuas, H Saferaniansyah menyampaikan sasaran vaksinasi diikuti sekitar 400 orang terdiri dari para atlet, keluarga atlet, dan pengurus 35 cabang olah raga pada KONI Kapuas.

“Pesan saya kepada para atlet vaksin ini bukan jaminan tetapi memperkuat daya tahan tubuh kita dan jangan lupa tetap menerapkan protokol kesehatan dengan 5M” kata H Birin, sapaan familiar ketua KONI Kapuas ini.

Vaksinasi ini juga sebagai persiapan menghadapi seleksi Pekan olah raga provinsi (Porprov) tahun 2022 mendatang

Kepada Dinas Kesehatan dan Kodim 1011/Kapuas, H Saferaniansyah yang juga ketua Umum Parkeban ini menyampaikan apresiasi dan terima kasih untuk kerja sama dan dukungannya.(Rob/Den)

BACA JUGA :  VAKSIN COVID-19 DILAKUKAN SECARA BERTAHAP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.