Kasongan, (Dayak News) – Bupati Katingan Sakariyas mengatakan, arah pembangunan Kabupaten Katingan masih terus kepada upaya meningkatkan pembangunan infrastruktur seperti jalan dan jembatan. Disisi lain turut berupaya memberi pelayanan kesehatan dan pendidikan yang berkualitas.
“Memang masih banyak infrastruktur yang belum terbangun hingga sekarang lantaran kita menyesuaikan dengan ketersediaan dana. Namun, dengan anggaran yang terbatas kita terus berupa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya, usai menjadi Inspektur Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 78 di lobby Kantor Bupati, Kamis, (17/8 2023).
Disampaikannya, dalam pemerintahan yang masih tersisa dua bulan, pihaknya terus berupaya menggenjot pelaksanaan pembangunan agar dapat dinikmati masyarakat. Ia juga mengatakan, Aspirasi Masyarakat terus ditampung sebagai skala prioritas di tahun mendatang.
“Pembangunan infrastruktur masih terus diprioritaskan hingga tahun depan,” tandasnya.
Dalam kesempatan itu, ia menyebutkan bahwa Perayaan HUT RI kali ini merupakan masa terakhir kepemimpinannya. Untuk itu Orang Nomor Satu di Kabupaten Katingan ini meminta maaf kepada masyarakat jika ada sesuatu yang kurang pas saat menjabat.
“Pada 24 September 2023 nanti masa jabatan kami bersama wakil bupati berakhir. Mohon maaf jika ada berbagai usulan masyarakat belum bisa terealisasi akibat keterbatasan yang ada,” pungkasnya. (Dan)