JEMBATAN TELOK TUMBANG SAMBA RESMI OPERASIONAL JADI OBYEK WISATA

oleh -
oleh
JEMBATAN TELOK TUMBANG SAMBA RESMI OPERASIONAL JADI OBYEK WISATA 1

Kasongan, 8/6/2020 (Dayak News). Ribuan warga tumpah ruah menuju jembatan Tumbang Telok, Tumbang Samba kecamatan Katingan Tengah, Minggu, 7/6/2020.

Jembatan yang baru selesai dibangun dengan menghabiskan dana mencapai ratusan milyar ternyata menjadi obyek wisata bagi warga yang haus hiburan di tengah pandemi Corona.

Pengunjung terpantau tidak hanya berasal dari Kecamatan Katingan Tengah, malah ada yang berasal dari kota Kasongan yang jaraknya hampir seratus kilometer.

Pemandangan sore di atas jembatan yang menjadi salah satu penghubung ke Provinsi Kalimantan Barat cukup asri.

“Kami menikmati pemandangan matahari yang bakalan terbenam dari atas jembatan ditemani angin sepoi-sepoi,” sebut Oberson salah seorang warga Tumbang Samba, Minggu, 7/6/2020.

Terlihat warga sangat eforia dengan selesainya bangunan jembatan yang memang lama menjadi idaman.

JEMBATAN TELOK TUMBANG SAMBA RESMI OPERASIONAL JADI OBYEK WISATA 2

“Adanya jembatan ini, sangat menghemat pengeluaran. Sebelumnya kami membayar ferry jikalau ingin menyeberang,” lanjut Oberson.

Sekedar informasi Pembangunan Jembatan Telok sudah berlangsung selama tiga tahun. Pembangunan jembatan digarap oleh BUMN PT Wijaya Karya.
Pembangunan awal dimulai tahun tahun 2017.

Target awal fungsional di tahun 2019 menjadi molor hingga tahun 2020.

Uji coba jembatan telah dilakukan mulai 31 Mei 2020 hingga 01 Juni 2020.

Kini secara resmi jembatan yang melintas sungai Katingan itu bisa fungsional untuk masyarakat. (Dany/BBU).

BACA JUGA :  REALISASI BELANJA DAERAH KATINGAN TAHUN 2021 RENDAH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.