PEMBINAAN PAUD DI KATINGAN

oleh -
oleh
PEMBINAAN PAUD DI KATINGAN 1

Kasongan 22/3/19 (Dayak News). Daurwatie, istri Bupati Katingan yang juga Bunda PAUD menyambut baik acara gebyar pendidikan anak usia dini (PAUD), Jumat (22/3/2019).

Menurut Daurwatie yang juga Ketua TP PKK Katingan ini, pendidikan anak usia dini ini adalah jenjang pendidikan sebelum jenjang pendidikan dasar yang yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan enam tahun melalui berbagai layanan pendidikan anak usia dini, TK, pos PAUD, kelompok bermain, TPA, PAUD sejenisTPQ dan lain-lain.

“Yang dilaksanakan melalui rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan anak perlu di rangsang melalui gizi yang cukup dan rangsangan melalui bekal pengetahuan,” kata Daruwatie.

Daurwatie mengaku jika dirinya sangat menyambut baik atas diselenggaranya gebyar PAUD ini. Pasalnya kegiatan ini sebagai salah satu wahana dalam meningkatkan pengembangan kreativitas dan karakter anak.

Ia menuturkan, diera globalisasi sekarang ini, tantangan orang tua dalam mendidik anak semakin berat. Oleh sebab itu harus orang tua harus memberikan lingkungan sosial, lingkungan pendidikan dan dasar, pergaulan yang baik bagi anak, dengan cara memberikan kesempatan beraktivitas untuk dapat tumbuh berkembang dalam menyongsong masa depan yang cerah bagi kehidupan bangsa.

“Memiliki anak yang cerdas dan berprestasi tentunya merupakan harapan bagi semua orang tua. Maka pengembangan kreativitas sangat penting untuk dikembangkan,” tutup Daurwatie. (Dayak News/PR)

BACA JUGA :  ANGGOTA SATPOL AIRUD KATINGAN AMANKAN PERAYAAN KENAIKAN ISA AL- MASIH DI GEREJA SAROHAN BUKIT BATU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.