PETANI KATINGAN KUALA PANEN RAYA

oleh -
oleh
PETANI KATINGAN KUALA PANEN RAYA 1
Petani Katingan Kuala, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah.

Kasongan, (Dayak News) – Petani Katingan Kuala, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah mendapat berkah panen raya diawali 2023. Produksi padinya bahkan melebihi panen dari tahun sebelumnya. Hal itu dikemukakan Kepala Desa Jaya Makmur, Ahmad Wahyudi kepada dayaknews.com, Jum’at (10/2 2023).

Menurut dia peningkatan produksi pertanian tersebut disebabkan adanya perhatian Pemerintah yang turut menunjang petani melalui beragam program. Sebagaimana diketahui pemerintah telah meluncurkan Program SIMURP melalui empat instasi yakni Kementerin PUPR, Bappenas, Kementerian Pertanian dan Kementerian Dalam Negeri.

“Kami merasa terbantu dengan adanya rehabilitasi irigasi, bantuan bibit, pupuk dan penguatan kelembagaan sehingga mampu meningkatkan produksi,” ujarnya.

Disisi lain, kata Ahmad Wahyudi, peningkatan produksi pertanian juga disebabkan musim penghujan yang terjadi saat ini. Hal itu sangat membantu mereka merawat tanaman padi.

“Serangan hama tikus juga berkurang dalam tahun ini,” tukasnya.

Terpisah, Koordinator Tim Pendamping Masyarakat, Suwito membenarkan adanya kenaikan priduksi pertanian selama beberapa kwartal. Dia menyebutkan adanya peningkatan itu disebabkan perbaikan irigasi yang saat ini masih terus dilaksanakan. Disamping iklim sangat mendukung pertumbuhan padi.
“Harga gabah juga cukup lumayan saat ini. Mudah-mudahan kondisi ini terus bertahan,” pungkasnya.

Sekadar informasi Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai Kalimantan 2 telah menggelontorkan dana ratusan milliaran untuk rehabilitasi irigasi di Kecamatan Katingan Kuala. Sumber pendanaan berasal dari pinjaman Bank Dunia.

“Hanya ada dua daerah yang menjadi proyek percontohan Irigasi rawa di Indonesia, salah satunya di Kecamatan Katingan Kuala Kabupaten Katingan. Program ini diharapkan mampu memberikan stimulus dalam meningkatkan produksi pertanian,” Ungkap Kasatker PJPA 2 Balai Wilayah Sungai Kalimantan 2, Yakubson, S.T., M.T., beberapa waktu lalu . (Dan)

BACA JUGA :  KABUPATEN KATINGAN MENJADI PILOT PROJEK PENATAUSAHAAN KEUANGAN BERBASIS SIPD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.