Tim Penggerak PKK Katingan Gelar Jambore Tingkat Kabupaten

oleh -
oleh
Tim Penggerak PKK Katingan Gelar Jambore Tingkat Kabupaten 3

Kasongan, (Dayak News) – Tim Penggerak PKK Kabupaten Katingan menggelar Jambore Kader dan Lomba PKK, bertempat di Aula Gedung Salawah, Selasa (25/6/2024).

Berbagai lomba diadakan untuk memeriahkan acara, diantaranya lomba memasak untuk ibu hamil dan balita, lomba penyuluhan dan lainnya.

Tim Penggerak PKK Katingan Gelar Jambore Tingkat Kabupaten 4

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Katingan Sumiati Saiful, S.Pd., mengatakan, tujuan lomba adalah mengakomodir kearifan lokal dalam mengolah bahan makanan tradisional untuk ibu hamil dan anak rentang usia 1 hingga 5 tahun. Keterampilan yang dimiliki lanjutnya bermanfaat bagi keluarga, meskipun dalam keterbatasan mampu mengolah makanan bergizi.

“Untuk kategori lomba memasak, kita mengadopsi kearifan lokal. Jadi berbagai masakan tradisional ditampilkan,” tandasnya.

Ditambahkannya, selain lomba memasak juga diadakan lomba penyuluhan tentang stunting serta beragam kegiatan yang cukup menarik peserta. Sebanyak 13 kecamatan di Kabupaten Katingan turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Beragam menu makanan ditampilkan untuk dinilai juri.

Sumiati Saiful yang saat itu juga menjadi dewan juri nampak berkeliling untuk mencicipi makanan yang ditampilkan serta memberi penilaian.

Nampak hadir Camat Katingan Kuala, Bukit Raya, Tewang Sanggalang Garing, Katingan Hilir, Tasik Payawan dan Katingan Hulu.

Plt Camat Katingan Hulu, Syahrianoor mengatakan, kedatangannya ke tempat itu untuk mengantar Tim PKK Katingan Hulu yang turut berlomba. Disisi lain, dirinya memberikan semangat kepada Tim PKK kecamatan yang dipimpinnya tersebut. (Dan)

BACA JUGA :  CEGAH PUNGLI, POLSEK MARIKIT GENCAR LAKUKAN SOSIALISASI KEPADA MASYARAKAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.