Pangkalan Bun (Dayak News) – Geĺaran acara peringatan HUT Kabupaten Kotawaringin Barat yang ke-64 berlangsung meriah dengan berbagai macam lomba dan acara. Puncaknya, Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat mengadakan Pawai Nasi Adab pada Sabtu pagi tanggal 7 Oktober 2023 yang diikuti ribuan peserta.
Pawai Nasi Adab merupakan tradisi perayaan hari jadi Kabupaten Kotawaringin Barat yang selalu diadakan setiap tahun sebagai warisan budaya lokal. Pawai tersebut diikuti peserta dari Kesultanan Kutawaingin, satuan organisasi perangkat daerah setempat, pemerintah desa dan kabupaten, BUMN dan swasta, organisasi kemasyarakatan serta pelajar dari tingkat dasar, SLTP, SMA dan mahasiswa.

Nasi Tumpeng berwarna kuning dan kembang serai yang terbuat dari batang lidi berbalut kertas minyak menjadi ornament wajib yang harus dibawa oleh setiap rombongan.
Pj. Bupati Kobar, Budi Santosa yang secara simbolis melepas kontingen pawai, mengajak masyarakat Kabuaten Kotawaringin Barat untuk bersama-sama menjaga tradisi dan budaya pawai nasi adab tetap lestari dengan menjadikannya sebagai media pembelajaran untuk masyarakat lebih mengenal dan mencintai budaya lokal.

“Pawai nasi adab ini dilaksanakan disamping sebagai hiburan untuk masyarakat Kabupaten Kobar, juga harus menjadi media untuk menanamkan kesadaran masyarakat khususnya kepada generasi muda untuk menjaga dan melestarikan budaya nasional maupun lokal,” kata Budi Santosa.
Kemudian, Budi Santoso katakan bahwa warga Kabupaten Kotawaringin Barat harus bersyukur, karena telah diberi wilayah kaya potensi dengan warisan sejarah budaya dan kemudian diperkaya dengan alkulturasi budaya. Dimana alkulturasi tersebut tidak menghilangkan ciri khas budaya lokal justru memperkaya keanekaragaman budaya Kotawaringin Barat.

“Marilah kita satukan tekad dalam membangun Kotawaringin Barat di berbagai bidang agar bisa mewujudkan Kotawaringin Barat yang lebih hebat,” ajak Budi Santosa.
Menurutnya, tantangan dalam pembangunan haruslah dijadikan sebagai cambuk buat lebih baik di masa yang akan datang. “Mari kita warnai Kotawaringin Barat dengan penuh usaha dan upaya yang terbaik agar kita dapat mewujudkan mimpi kita bersama untuk menjadikan Kotawaringin Barat lebih hebat,” harapnya.
Dengan mengusung tema “Melangkah Bersama Untuk Kobar Jaya” tersebut dimulai di depan Rumah Jabatan Bupati Kotawaringin Barat, menyusuri jalan Pangeran Antasari kemudian finish di Lapangan Tarmili Pangkalan Bun. (AR/YPN).