GUBERNUR H.SUGIANTO KUKUHKAN DPP HWK PERIODE 2019-2024

oleh -
oleh
GUBERNUR H.SUGIANTO KUKUHKAN DPP HWK PERIODE 2019-2024 1
Foto: DILANTIK- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H.Sugianto Sabran melantik sekaligus mengukuhkan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Katingan di Palangka Raya, Jumat (12/7/19).(Dayak News/MMC Kalteng/Albie).

Palangka Raya, 12/7/19 ( Dayak News). Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran melantik dan mengukuhkan DPP Himpunan Warga (HW) Katingan Indonesia, DPP Pemuda HWK Emas dan Barisan Penyang Garda Katingan, serta DPD HWK Katingan dan Kota Palangka Raya masa jabatan 2019-2024.

Pelantikan dan pengukuhan digelar di Istana Isen Mulang, Jumat (12/7/19). Acara mengusung tema Pengurus HWK siap bersinergi dan mengawal program pemerintah Kalteng menuju Kalteng lamus dan berkah.

Gubernur Lantik dan Kukuhkan DPP Himpunan Warga Katingan Masa Jabatan 2019-2024, di Istana Isen Mulang, Jumat (12/7/2019)

Turut hadir Bupati Katingan Sakariyas, S.E, Bupati Gunung Mas Jaya S. Monong, Bupati Kapuas Ben Brahim S. Bahat, Wakil Wali Kota Palangka Raya Hj. Umi Mastikah, Asisten II Setda Nurul Edy, Komandan Korem 102/PJGKolonel Arm. Saiful Rizal, himpunan warga Katingan, serta para tamu undangan.

Gubernur dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan dan pengukuhan DPP HWK dan jajaran ketua HWK Kabupaten/Kota serta seluruh jajaran pengurus masa jabatan 2019-2024.

“Saya atas nama Pemerintah Provinsi Kalteng pada prinsipnya menyambut baik atas terbentuknya berbagai organisasi kemasyarakatan yang ada di wilayah Kalteng, dan saya berharap agar semangat dalam kebersamaan yang telah diwujudkan dalam kepengurusan organisasi ini serta saling memberikan dukungan kepada semua jajaran pengurus agar senantiasa dipertahankan dan bahkan ditingkatkan,” ucap Gubernur.(Dayak News/Adv/Den/BBU).

BACA JUGA :  SAMBUNG LISTRIK, MEUBEL DAN RUMAH DI PALANGKA RAYA LUDES DILALAP JAGO MERAH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.