PREMAN KEROYOK ANGGOTA POLISI YANG BERDINAS DI POLDA KALTENG HINGGA LUKA PARAH

oleh -
oleh
PREMAN KEROYOK ANGGOTA POLISI YANG BERDINAS DI POLDA KALTENG HINGGA LUKA PARAH 1
Petugas memasang garis polisi di lokasi kejadian pengeroyokan.

Palangka Raya (Dayak News) – seorang Anggota kepolisian yang bertugas di Mapolda Kalteng Dikeroyok sekelompok Preman Hingga Alami Luka sampai dibacok, bahkan akibat hal tersebut membuat korban harus mendapatkan perawatan intensif di Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Betang Pambelum Palangka Raya.

Peristiwa berdarah yang membuat anggota kepolisian alami luka parah tersebut terjadi di sebuah lahan kosong yang terletak di di Jalan Tjilik Riwut Km 14 Kelurahan Bukit Tunggal Kota Palangka Raya, Selasa (10/05) Sore Sekitar Pukul 16.30 WIB

Korban yang diketahui berjenis kelamin pria berinisial GJ yang berdinas menjadi anggota kepolisian dan bertugas disalah satu kesatuan yang ada di Mapolda Kalteng.

PREMAN KEROYOK ANGGOTA POLISI YANG BERDINAS DI POLDA KALTENG HINGGA LUKA PARAH 2

Akibat kejadian naas tersebut, korban diinfokan mendapat sejumlah luka di beberapa bagian tubuhnya, belum diketahui secara apa penyebab insiden ini terjadi dan menimpa korban.

Pantauan Dayak News Online di lapangan, petugas gabungan dari Resmob Polresta Palangka Raya, Jatanras Polda Kalteng dan Intelmob Polda Kalteng, dan sat intelkam langsung melakukan pemburuan terhadap pelaku yang diketahui lebih dari satu ini.

Selain itu, unit Identifikasi Satreskrim Polresta Palangka Raya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dengan memasang garis polisi di lokasi kejadian guna mempermudah proses penyelidikan.

Kasat Reskrim Polresta Palangka Raya Kompol Ronny Nababan mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Budi Santosa saat dikonfirmasi membenarkan akan kejadian tersebut. Pihaknya saat ini mendalami kasus ini untuk dapat mengungkap pelakunya.

“Benar telah terjadi kejadian tersebut dan saat ini kami masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” katanya saat ditemui dilokasi kejadian. (AJn)

BACA JUGA :  DANREM DAN KAPOLDA MENINJAU PELAKSANAAN VAKSINASI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.