Anggota Polsek baamang sambangi masyarakat dan mengajak untuk selalu patuhi protokol kesehatan.

oleh -
Anggota Polsek baamang sambangi masyarakat dan mengajak untuk selalu patuhi protokol kesehatan. 1

Kotim (04/02/2022) – Polsek Baamang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng,anggota polsek baamang terus konsisten mehimbau masyarakat agar selalu taat protokol kesehatan sebagai bentuk komitmen melakukan pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Kapolres Kotim AKBP. Sarpani S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Baamang AKP Ratno, S.H., M.M. menghimbau secara langsung kepada masyarakat agar tetap selalu mematuhi protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyabaran covid-19 di wilayah hukum Polsek Baamang. Ia mengatakan bahwa pihaknya akan terus komitmen membantu pemerintah dan masyarakat dalam pencegahan penyebaran Covid-19.

BRIPKA Aliansyah menambahkan himbauan ini merupakan salah satu kepedulian dan pelayanan Polri terhadap masyarakat agar terhindar dari pandemi Covid-19. Polisi juga sekaligus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya penggunaan masker di tengah pandemi Covid-19.

Tujuan kegiatan ini mengajak Masyarakat yang melaksanakan Aktivitas ataupun yang berada di luar rumah agar tetap selalu menggunakan masker untuk menghindari penularan covid-19.” Jelas Ali (VA-Bmg)

BACA JUGA :  Patroli malam Sambang Petugas SPBU Sampaikan Pesan Kamtibmas Dan Prokes.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.