Bermodalkan Spanduk, Polsek Cempaga Hulu Lakukan Sosialisasi Karhutla

oleh -
Bermodalkan Spanduk, Polsek Cempaga Hulu Lakukan Sosialisasi Karhutla 1

Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polda Kalteng Polres Kotawaringjn Timur – Aparat kepolisian dari Polsek Cempaga Hulu kini tengah berupaya keras dalam mencegah terjadinya Karhutla di wilayah hukumnya.

Dengan bermodalkan spanduk, petugas terlihat menyambangi sejumlah warga guna memaksimalkan upaya pencegahan terjadinya Karhutla.

Dimana dilokasi, para petani dan peladang diberikan pemahaman jika pembukaan lahan dan hutan dengan cara dibakar kini sudah ditetapkan sebagai tindakan yang melanggar hukum.

Disamping itu, bila sampai terjadi Karhutla maka hampir semua roda kehidupan masyarakat akan menjadi terganggu secara signifikan.

“Semoga dengan ditingkatkannya pola edukasi, masyarakat akan menjadi lebih tahu bahwa Karhutla merupakan tanggungjawab kita semua,” kata Kapolsek Cempaga Hulu Iptu Dwi Susanto, S.E., M.M., mewakili Kapolres AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., Jum’at (25/02/2022) sore.

“Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini, mari kita bersama – sama meminimalisir adanya potensi terjadinya Karhutla di wilayah hukum Polsek Cempaga Hulu yang kita banggakan ini,” pungkasnya.(iibboy)

BACA JUGA :  Mandor Muat Buah Gelapkan Sawit Satu Truck

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.