Sampit – Personel Ditpolairud Polda Kalteng hadiri Apel Gelar Pasukan Ops ketupat telabang tahun 2022 di Kantor Pemda Kab. Kotim pada Jum’at (22/4/22) pagi.
Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2022 dalam rangka pengamanan hari raya Idul Fitri, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana. Serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Polri, Pemda, dan mitra kamtibmas lainnya.
Dalam wawancara Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan Eka Candra, S.I.K., M.H., melalui Wadir Polairud Polda Kalteng Akbp. Handoyo Santoso, S.I.K., MSi., menerangkan “Dalam pengamanan Mudik Lebaran tahun 2022 ini, tim gabungan akan melakukan penyekatan dan penegakan terhadap protokol kesehatan (prokes). Prioritaskan langkah-langkah pre-emtif dan preventif secara humanis, sehingga masyarakat betul-betul mematuhi protokol kesehatan”.
Dengan tujuan masyarakat yang mudik benar-benar aman dan terhindar dari Covid-19, dan dari internal Ditpolairud kita sudah menyiapkan personel serta sarana prasarana sebagai wujud kesiapan kita dalam mengamankan jalur mudik masyarakat Sampit.
Berkaitan dengan Covid-19, kita juga imbau kepada personel untuk selalu memperhatikan Protokol Kesehatan agar dalam masa pengamanan dapat berjalan dengan lancar, baik pada masa berangkat dan arus baliknya nanti, papar Handoyo. (akas)