Kotim- Polres Kotim Jajaran Polda Kalteng laksanakan KRYD di Wilkum Polres Kotim di sekitar kota Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah (19/02/2022)
Dalam kegiatan ini UKL Bravo Singgah di beberapa Cafetaria dan tempat hiburan di sekitar Kota Sampit yang disinyalir bisa menimbulkan kerumunan karena kabupaten Kotim pada malam akhir minggu yang biasanya sangat rawan dan banyak ditemukan kerumunan.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani S.I.K., M.M melalui Padal UKL Bravo mengatakan kegiatan malam ini lebih kita pertajam dan pertegas karena kabupaten kotim masuk level 3 sehingga jika ditemukan Cafe dan Tempat tempat yang malam minggu ini biasanya dijadikan tongkrongan yang bisa menimbulkan kerumunan bisa kita bubarkan. Tutur nya.
Dalam pelaksanaan ditemukan cafe atau resto yang terlalu berkerumun sehingga petugas memberikan arahan dan himbauan secara tegas kepada pemilik tempat serta pengunjung untuk selalu menerapkan prokes batasi jumlah pengunjung tetapi tetep dengan cara santun dan humanis Pungkas Padal.(Mboiz-Hums)