Manfaatkan lahan kosong, Bhayangkari Ranting Polsek Antang Kalang bercocok tanam sayur-sayuran.

oleh -
Manfaatkan lahan kosong, Bhayangkari Ranting Polsek Antang Kalang bercocok tanam sayur-sayuran. 1

Kotim (06/01/2022) – Bhayangkari Polsek Antang Kalang jajaran Polres Kotawaringin Timur Polda Kalteng melaksanakan kegiatan bercocok tanam sayur-sayuran dengan memanfaatkan lahan kosong yang berada tidak jauh dari Rukan Poldes Agung Mulya, Kecamatan Telaga Antang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kegiatan tersebut merupakan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) dimana Ibu-ibu yang tergabung dalam Organisasi isteri anggota Polri yang bertugas di Polsek Antang Kalang tersebut dengan dipimpin oleh Ketua Ranting Ibu Nelly Affandi menanam beberapa jenis sayuran diantaranya kacang panjang, buncis, kangkung cabut, sawi dan cabe rawit.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Antang Kalang Iptu M. Affandi, S.H., M.M. menjelaskan Organisasi Bhayangkari selain sebagai tempat isteri Anggota Polri berkumpul dan bersosialisasi dengan sesama isteri Anggota Polri lainnya, adalah merupakan tempat untuk bertukar ilmu dan pengalaman serta keterampilan yang arahnya menjadi kegiatan positif, sehingga fungsi Bhayangkari dapat menunjang keberhasilan tugas dan karir suaminya di Kepolisian. Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan dengan adanya keterampilan dan pengetahuan tentang usaha berkebun atau bercocok tanam, akan menjadi salah satu modal dalam menunjang perekonomian keluarga dan bisa mencukupi kebutuhan pangan sayur-sayuran.

Dengan diadakan kegiatan P2L kedepannya Bhayangkari memiliki pengetahuan dan keterampilan yang bisa dikembangkan untuk keluarga masing-masing dan membesarkan nama organisasi yang merupakan bagian dari tubuh Kepolisian Negara Republik Indonesia. @k_Tk’19

BACA JUGA :  Pelaksanaan Kegiatan Vaksinasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.