Personel Marnit Pegatan Ingatkan Bahaya Narkoba Kepada Masyarakat Pesisir

oleh -
Personel Marnit Pegatan Ingatkan Bahaya Narkoba Kepada Masyarakat Pesisir 1

Pegatan – Personel Ditpolairud Polda Kalteng di Markas Unit ( Marnit ) Pegatan Daerah aliran sungai ( Das ) Katingan, menyampaikan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba kepada masyarakat pesisir Desa Pegatan, Kec. Katingan Kuala, Kab. Katingan, minggu ( 06/02/2022 ).

Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan, E.C, S.I.K.,M.H melalui Kepala Markas Unit ( Ka marnit ) Pegatan Bripka. Ade Sudarman S.H pada saat di konfirmasi mengatakan kegiatan anggotanya tersebut di harapkan dapat mencegah penyalahgunaan narkoba di semua kalangan masyarakat yang dapat berdampak buruk untuk kesehatan pengguna, dan perbuatan melanggar hukum.

“Kegiatan tersebut bertujuan agar warga dapat memahami dan mengerti tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan obat – obatan terlarang untuk kesehatan, serta konsekuensi hukum yang sangat berat apabila terbukti memproduksi, mengedarkan dan mengkonsumsi barang haram tersebut” Jelas Ade.

Selain itu pihaknya juga terus menghimbau dan mengajak masyarakat pesisir desa pegatan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak pada saat beraktivitas di luar rumah.

“Di samping itu kami juga tidak bosan – bosannya mengajak warga agar selalu memakai masker pada saat berada di luar rumah untuk menghindari penularan virus corona dan menekan kasus penyebaran varian Omicron yang terbukti lebih menular dengan cepat di setiap wilayah” Tutup Ade. (Made)

BACA JUGA :  Sholat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H. Polsek Ketapang laksanakan Pengamanan di Masjid-Masjid.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.