Satpoliarud Kotim, Imbau Warga Jauhi Narkoba

oleh -
Satpoliarud Kotim, Imbau Warga Jauhi Narkoba 1

Kotim ( 09/11/2021) Satpolair Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melakukan sosialisai pencegahan penyalahguna Narkoba kepada para Pengunjung pasar PPM Sampit dan Motoris Klotok Wisata susur sungai di Pusat Perbelanjaan Mentaya Sampit Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kegiatan sosoliasi tersebut oleh anggota unit Patroli Sat Polairud Polres Kotim Aipda Erwin,SH dan Brigpol Cecep Darajat, dengan sasaran para para Pengunjung pasar PPM Sampit dan Motoris Klotok Wisata susur sungai di Pusat Perbelanjaan Mentaya Sampit

Imbauan ini bertujuan agar pada saat beraktifitas mereka akan lebih mengerti tentang bahaya narkoba, diterangkan bahwa sasaran penyebaran pelaku Pengedar Narkoba kini tidak lagi memandang usia, dari anak – anak, remaja hingga orang dewasa rentan terdampak bahaya narkoba, Hindari penggunaan narkoba apapun alasannya sebab narkoba tidak akan memberikan solusi namun memperburuk masalah, banyak hal yang berdampak negatif apabila sudah terpapar narkoba.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si melalui Kasat Polair Polres Kotim AKP Herbet Parluhutan Simanjuntak, S.H. menjelaskan kegiatan tersebut bertujuan agar para Pengunjung pasar PPM Sampit dan Motoris Klotok Wisata susur sungai terhindar dari penyalahgunaan narkoba,

Satpolair Polres Kotim mengharapkan sosialisasi ini nantinya akan menumbuhkan kesadaran pengunjung pasar PPM Sampit dan Motoris Klotok Wisata susur sungai agar untuk tidak bersinggungan dengan Narkoba baik sebagai pengguna, pengedar maupun memproduks, selanjutnya juga dapat menekan penyalahgunaan narkoba.(PolairSpt-02)

BACA JUGA :  Personel Polsek Sukamara Disiplin Dan Konsisten Dalam Penerapan Prokes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.