Gelar Serbuan Batalyon Vaksinator, Polres Barsel Kembali Targetkan 500 Dosis Vaksin

oleh -
Gelar Serbuan Batalyon Vaksinator, Polres Barsel Kembali Targetkan 500 Dosis Vaksin 1

Polres Barsel – Polres Barito Selatan (Barsel), jajaran Polda Kalteng, bersama Kecamatan Dusun Selatan, kembali menggelar kegiatan Serbuan Batalyon Vaksinator bagi masyarakat bertempat di Aula Kantor Dusun Selatan, Buntok, Kalimantan Tengah, Kamis (14/10/2021) pagi.

Kegiatan dihadiri langsung Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. didampingi Kabagops Kompol Muzakkir Muchlis, S.I.K., M.H. serta perwakilan Dinas Kesehatan Kab Barsel.

Kapolres AKBP Agung mengatakan, khusus untuk hari ini, pihaknya kembali menargetkan sebanyak 500 dosis vaksin tahap satu kepada masyarakat yang ada di Kota Buntok.

Menurutnya, hal tersebut merupakan salah satu upaya Polri terkhusus Polres Barsel mendukung percepatan vaksinasi guna mempercepat terbentuknya kekebalan komunal atau herd immunity.

“Kita berharap, percepatan vaksinasi kepada masyarakat ini dapat berjalan sesuai target yang diinteruksikan bapak Presiden agar pandemi Covid-19 dapat dikendalikan,” imbuhnya.

Pada kegiatan tersebut, Polres Barsel menurunkan personel Sidokkes dengan berkolaborasi bersama PKM Buntok Kota sebagai tenaga vaksinator. (bow)

BACA JUGA :  Kanitsamapta Polsek Karau Kuala Ajak Stop Kejahatan Lingkungan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.