Satbinmas Polres Kapuas Gelar Latihan Membaca Kompas dan Peta Lapangan Bagi Pramuka Saka Bhayangkara

oleh -

Polres Kapuas – Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Kapuas jajaran Polda Kalteng menggelar latihan kepramukaan kepada Saka Bhayangkara yang menjadi binaannya.

Latihan tersebut digelar di lapangan Mako Polres Kapuas Jl. Pemuda Km. 3,5, Minggu (31/10/2021) mulai pukul 15.00 WIB.

Kegiatan pelatihan tersebut dihadiri oleh Pamong Saka Bhayangkara Polres Kapuas Iptu Dwi Heru Mulyanto, anggota Satbinmas Polres Kapuas Brigpol Rachmad Effendi, Staf Satbinmas Polres Kapuas Sdr. Herman, Pengurus Kwaran Selat sdr. Trio Harto dan Anggota Saka Bhayangkara Polres Kapuas.

“Kegiatan pelatihan ini diisi dengan pemberian Materi cara membaca Kompas dan Peta Lapangan,” terang Kasat Binmas Polres Kapuas Iptu Jimin saat dikonfirmasi Senin (1/11/2021) usai apel pagi.

“Pelatihan ini memberikan latihan tentang kecakapan membaca peta dan kompas kepada anggota Saka Bhayangkara. Ini juga melatih ketelitian, melatih kedisiplinan, melatih kerjasama dan menyiapkan anggota Saka Bhayangkara siap menerima tantangan,” terang Jimin.

“Anggota Saka Bhayangkara sangat semangat dan antusias, pelatihan berjalan dengan aman, tertib dan lancar serta tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang berlaku di Masa Pandemi Covid-19 saat ini,” jelasnya sembari menutup pembicaraan. (ver)

BACA JUGA :  Mempercepat Pelaksanaan Vaksinasi Polsek Timpah Berikan Imbauan Ajakan Bervaksin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.