Tingkatkan Kemampuan, Polres Kapuas Laksanakan Latihan Bela Diri Polri

oleh -
Tingkatkan Kemampuan, Polres Kapuas Laksanakan Latihan Bela Diri Polri 1

Polres Kapuas – Bertempat di halaman mako Polres Kapuas Jl. Pemuda Kel. Selat Dalam Kec. Selat Kab. Kapuas Prov. Kalteng Personel Polres Kapuas rutin setiap hari dinas melaksanakan apel pagi. Selasa (11/1/2022) pukul 07.30 WIB.

Apel pagi yang dipimpin oleh Kabag SDM Polres Kapuas Akp Suyatno tersebut diikuti oleh PJU Polres Kapuas dan personel dari Bag, Sat dan Si Polres Kapuas.

“Kepada personel Polres Kapuas kita patut melaksanakan kembali latihan bela diri Polri, selain untuk mengasa kemampuan kembali juga sebagai pertahan diri apabila menghadapi pelaku tindakan kejahatan,” tutur Kabag SDM dalam arahannya.

Selain itu, setelah pelaksanaan apel pagi latihan bela diri pun dilaksanakan dan dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Kapuas Akp Puji Widodo.

“Bela diri Polri ini sangat penting untuk pelaksanaan tugas dilapangan, personel Polri sendiri wajib menguasai teknik-teknik dan gerakan bela diri Polri itu sendiri, maka dari itu latihan bela diri Polri ini akan kami laksanakan setiap hari selasa setelah pelaksaan apel pagi di Polres Kapuas,” ucap Kabag SDM di akhir pembicaraan. (wen)

BACA JUGA :  Dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19, Personel Polsek Kapuas Timur Laksanakan Kegiatan Ops Yustisi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.