ARUS BALIK LEBARAN, POS PELAYANAN LEBARAN SELALU SIAP MELAYANI

oleh -
ARUS BALIK LEBARAN, POS PELAYANAN LEBARAN SELALU SIAP MELAYANI 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Guna memberikan keamanan, kenyamanan dan keselamatan bagi para pemudik lebaran, Polres Seruyan telah mendirikan beberapa pos diantaranya pos pengamanan di Simpang Hanau Kec. Hanau Kab. Seruyan, Pos Pelayanan di Dermaga Kuala Pembuang dan Pos Terpadu di simpang Persil Kec. Seruyan Hilir Kab. Seruyan.

Setiap pos dijaga oleh petugas gabungan dari beberapa instansi yakni TNI, Polri, Dishub, Satpol-PP, Dinas Kesehatan, Senkom, dll seperti yang dilaksanakan di Pos Pelayanan Dermaga Kuala Pembuang, Sabtu (29/4/2023) Pagi.

Kapolres Seruyan Polda Kalteng AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H. melalui perwira pengendali Ipda Muslich mengatakan, pelaksanaan operasi ketupat telabang 2023 ini tugas pokoknya selain mengamankan kegiatan masyarakat, juga meminimalisir terjadinya gangguan kamseltibcar lalu lintas di wilayah kabupaten seruyan.

“Selaku padal, sebelum pelaksanaan tugas, saya melaksanakan apel pengecekan kehadiran dan kesiapan seluruh personel yang bertugas”.

“Saya berharap para personel bisa bertugas dan bekerjasama dengan baik dengan penuh Rasa tanggung jawab agar masyarakat nyaman, mudik aman berkesan. Walaupun lebaran telah berlalu, kami tetap selalu siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat”, pungkasnya. (PR/Den)

BACA JUGA :  SATLANTAS POLRES SERUYAN SAMBANGI POS KAMLING UNTUK JAGA KAMTIBMAS MALAM HARI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.