BERSAMA KORAMIL 1015-16, POLSEK HANAU KAWAL VAKSINASI COVID-19 UNTUK LANSIA, MASYARAKAT UMUM DAN PELAJAR DI PEMBUANG HULU II

oleh -
BERSAMA KORAMIL 1015-16, POLSEK HANAU KAWAL VAKSINASI COVID-19 UNTUK LANSIA, MASYARAKAT UMUM DAN PELAJAR DI PEMBUANG HULU II 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Kepolisian Sektor Hanau Jajaran Resor Seruyan kembali mengawal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Rumah Ketua RT. 06 desa Pembuang Hulu II Kec. Hanau Kab. Seruyan. Kamis (06/1/2022).

Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir, S. Tr. K. mengatakan, pengawalan ini untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi ini berjalan aman, tertib dan lancar.

“Sesuai arahan Pak Kapolda, kami juga sangat mendukung optimalisasi vaksinasi Covid-19 agar masyarakat tidak mudah tertular Covid-19 sehingga pandemi ini bisa segera berakhir,” kata Ipda Basir.

Sekitar pukul 09.00 WIB telah dilaksanakan penyuntikan vaksin Covid-19. Kegiatan penyuntikan vaksin yang dilakukan Puskesmas Pembuang Hulu tersebut diperuntukkan bagi masyarakat umum, lansia dan pelajar.

Pelaksanaan vaksinasi tersebut sebanyak empat tahapan yaitu pendaftaran, skrining, penyuntikan vaksin dan observasi selama 15 menit jika ada gejala.

Petugas yang dilibatkan dalam kegiatan ini yaitu dokter, bidan, tenaga kesehatan, staf kesehatan, pelayanan publik dan pegawai pemerintahan. (PR/Den)

BACA JUGA :  Kegiatan Makan Siang Siswa Latja SPN Polda Kalteng di Polres Seruyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.