JAGA KEBERSIHAN, PERSONIL SAT TAHTI POLRES SERUYAN CUKUR RAMBUT TAHANAN

oleh -
JAGA KEBERSIHAN, PERSONIL SAT TAHTI POLRES SERUYAN CUKUR RAMBUT TAHANAN 1

Kuala Pembuang (Dayak News) –Pangkas rambut tersebut dilakukan terhadap seluruh Tahanan di Rutan Polres Seruyan, Senin (18/10/2021).

Satu persatu, Tahanan di Rutan Polres Seruyan dilakukan cukur rambut hingga terlihat rapi.

Pemangkasan rambut Tahanan sendiri dilakukan langsung oleh Baur Mintu Sat Tahti Polres Seruyan Aipda Ady Haryanto dengan menggunakan ketam (alat pemotong rambut).

Baur Mintu Sat Tahti Polres Seruyan Aipda Ady Haryanto mengatakan, pangkas rambut ini merupakan salah satu cara perawatan rutin yang dilakukan oleh Sat Tahti Polres Seruyan terhadap para Tahanan di masa pandemi Covid-19.

“Kegiatan ini untuk mengajarkan para Tahanan akan rasa kebersamaan dan saling menghargai sesama di dalam Ruang Tahanan. Diharapkan setelah kegiatan cukur rambut ini kondisi seluruh Tahanan di dalam Rutan tetap sehat dan terhindar dari hama kutu rambut,” ujarnya.

Dikatakannya, kesehatan para Tahanan sejauh ini dalam keadaan yang baik.

“Alhamdulillah, seluruh Tahanan di Rutan Polres Seruyan dalam kondisi sehat dan tidak terpapar penyebaran Covid-19,” pungkasnya.(PR/Den)

BACA JUGA :  SATLANTAS POLRES SERUYAN TINDAK TEGAS PELANGGARAN KEPADA PENGENDARA YANG BERMUATAN LEBIH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.