Kuala Pembuang (Dayak News) – Usai melaksanakan Kegiatan Vaksin kepada anak- anak Usia 6-11 Tahun ,Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H.,S.I.K., M.Si. Melalui Kasat binmas Iptu Eko Muji Hartono laksanakan foto bersama dengan Para Anak- anak di Halaman Jl. A. Yani SDN 2 Kuala Pembuang II Kab. Seruyan Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, Selasa (18/01/2022) Pagi.
Kasat Binmas Berharap Orang tua memiliki peran penting dalam menyukseskan vaksinasi bagi anak usia 6-12 tahun. melalui partisipasi aktif orang tua siswa untuk mengajak anak-anak usia 6-11 tahun untuk vaksinasi COVID-19 bisa membantu mempercepat cakupan vaksinasi di Kabupaten Seruyan .
”Kami mengajak kepada orang tua agar anak-anak segera mendapatkan vaksin, mereka divaksin di sekolah bisa, diajak ke puskesmas juga bisa. Juga terima kasih kepada kemenkes yang telah menggelar vaksinasi ini. Bersama-sama kita selamatkan anak kita dimasa pandemi ini,” terangnya.
Kasat Binmas menambahkan bahwa kegiatan vaksinasi ini perlu segera dilakukan agar anak-anak dapat terproteksi secara maksimal. Ia menambahkan bahwa anak-anak dapat berpotensi menjadi carrier yang dapat menimbulkan cluster baru di sekolah maupun dirumahnya.
Saya ucapkan terima kasih atas partisipsi kepada sekolah-sekolah, puskesmas maupun rumah sakit yang menggelar vaksinasi anak-anak ini, mudah-mudahan kita lebih sehat dan pandemi segera teratasi. Juga melalui vaksinasi ini bisa menurunkan gejala berat akibat infeksi COVID-19,” pungkasnya. (PR/Den)