Kuala Pembuang (Dayak News) – Sebagai Upaya Tingkatkan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat, Kapolres mengajak personel Polres Seruyan untuk melaksanakan kegiatan Kurve Mako di Jalan Ahmad Yani Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan. Selasa (23/1q/2021)
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H,. S.I.K., M.Si. mengatakan pagi ini keliling Mako, dan ada sebagian tempat yang kurang rapi jadi saya ajak personel kurve untuk merapikan dan membersihkan Mako. Kegiatan kurve tersebut dilakukan guna memupuk rasa Kebersamaan dan untuk menanamkan kedisiplinan anggota dalam menjaga kebersihan di lingkungan khususnya tempat kerja. Kurve ini juga untuk menciptakan suasana yang aman, nyaman, tertib dan bersih di lingkungan Mako Polres Seruyan.
Lebih lanjut orang Nomer satu di Polres Seruyan tersebut mengatakan, “apabila lingkungan tempat kita bekerja bersih dan sehat maka dalam bekerja akan nyaman dan masyarakat yang datang ke Polres merasa betah karena melihat kantor yang indah serta enak di pandang mata. Hal ini sebagai salah satu langkah kita untuk memberikan pelayanan Prima kepada masyarakat Kabupaten Seruyan.”
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan Mako Polres Seruyan agar dalam pelayanan masyarakat dapat berjalan dengan maksimal, disamping itu juga untuk menjadikan suasana Mako nyaman, bersih sehingga dapat menumbuhkan semangat personil dalam bekerja. Kegiatan bersih-bersih ini dilakukan sebagai wujud kekompakan dan kebersamaan anggota dalam bergotong royong guna memupuk kedisiplinan anggota. (PR/Den)