KAPOLRES SERUYAN MENGAJAK PERSONELNYA JALAN SANTAI UNTUK MENJAGA IMUNITAS TUBUH DI MASA PANDEMI COVID 19

oleh -
KAPOLRES SERUYAN MENGAJAK PERSONELNYA JALAN SANTAI UNTUK MENJAGA IMUNITAS TUBUH DI MASA PANDEMI COVID 19 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Mengawali kegiatan pagi ini Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H.,S.I.K.,M.Si. di dampingi PJU (Pejabat Utama), serta seluruh personel Polres Seruyan melaksanakan kegiatan jalan santai menyusuri Jalan di kota kuala Pembuang kabupaten Seruyan. Jumat (11/02/2022)

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H.,S.I.K.,M.Si. menyampaikan bahwa dalam situasi sekarang sangat penting untuk menjaga kebugaran dengan menjaga atau meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari Virus Corona (Covid-19). Selain harus menerapkan protokol kesehatan setiap beraktivitas kita juga harus sering berolahraga.

Bayu menambahkan “dalam kegiatan olahraga jalan santai bersama pagi ini, di lakukan sambil ngobrol dan bernyanyi. Agar suasananya selalu bergembira sehingga bisa mengurangi stress akibat beban kerja yang padat. Canda tawa sambil jalan santai diharapkan dapat meningkatkan stamina dan imun tubuh. Jalan sehat merupakan olahraga yang murah meriah guna menjaga stamina tubuh agar tetap prima terkhusus di masa Pandemi Virus Corona (Covid-19) ini,”

“Kegiatan olahraga ini harus rutin dilakukan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran anggota sehingga mendukung pelaksanaan tugas- tugas Polri sehari-hari dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat di Bumi Gawi Hatantiting ini.”pungkasnya. (PR/Den)

BACA JUGA :  MINGGU KASIH: SINERGI POLRI DAN PWI UNTUK KEAMANAN KABUPATEN SERUYAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.