Kuala Pembuang (Dayak News) – Personil Polsek Hanau tengah melaksanakan apel pagi di halaman mako Polsek Hanau. Kegiatan apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir, S. Tr. K, Senin (25/10/2021) pagi.
Kegiatan apel pagi yang rutin dilaksanakan ini bertujuan untuk menyampaikan informasi dari pimpinan yang sifatnya kedinasan, apabila ada perintah yang sifatnya segera, maka dapat langsung disampaikan ke seluruh anggota untuk ditindak lanjuti.
Dalam arahannya, Kapolsek Hanau mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang hadir, selain itu juga Kapolsek mengingatkan anggotanya agar selalu menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, mengkonsumsi makanan bergizi seimbang dan tak kalah penting berolahraga secara rutin.
“Jiwa yang kuat bersumber dari fisik yang sehat, sehingga wajib bagi kita untuk memelihara fisik agar tetap prima dengan berolahraga dan memberikan asupan gizi seimbang untuk tubuh. Tak kalah penting, laksanakan tugas pokok fungsi yang kita emban dengan penuh keikhlasan agar kita tidak merasa terbebani dan merasa senang sehingga imun kita terjaga “, jelas Kapolsek. (PR/Den)