Kuala Pembuang (Dayak News) – Personel Sat Binmas melaksanakan Sambang sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) dan Protokol Kesehatan kepada masyarakat yang beraktifitas di Kuala Pembuang Kec.Seruyan Hilir Kab.Seruyan.Minggu Siang(19/12/21)
Hal tersebut menjadi salah satu upaya yang dilakukan untuk menjalin komunikasi dengan para pedagang termasuk masyarakat yang beraktifitas di pasar agar bersama-sama menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif serta selalu mematuhi protokol kesehatan.
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. Melalui Kasat Binmas IPTU Eko Muji Hartono mengatakan “Imbauan akan kewaspadaan dilingkungan masyarakat saat melakukan aktifitas di pasar sangat penting dilakukan personel Polri di lapangan, demi mencegah adanya niat kejahatan bagi pelaku yang ingin melakukan tindak kriminal”. Ucapnya. (PR/Den)