POLRES SERUYAN IKUTI KEGIATAN PENYUSUNAN RKA-KL PAGU INDIKATIF TA. 2024 POLDA KALTENG BESERTA JAJARAN

oleh -
POLRES SERUYAN IKUTI KEGIATAN PENYUSUNAN RKA-KL PAGU INDIKATIF TA. 2024 POLDA KALTENG BESERTA JAJARAN 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Dalam rangka mengoptimalkan perencanaan kegiatan kepolisian untuk tahun anggaran 2024, Polres Seruyan turut serta dalam kegiatan penyusunan RKA-KL (Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga) Pagu Indikatif yang diselenggarakan oleh Polda Kalteng. Senin (22/05/2023) Pagi.

Kegiatan ini berlangsung pada pukul 08.00 WIB di Aula Hotel Loca, yang berlokasi di Jalan RTA Milono, Kota Palangka Raya. Dalam kegiatan ini, Kabagren Polres Seruyan, AKP SYAHERLAN, dan Operator apk SAKTI Polres Seruyan hadir untuk mewakili Polres Seruyan. Acara dibuka dengan pembacaan doa, sebagai ungkapan rasa syukur dan harapan agar kegiatan ini berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang optimal. Selanjutnya, Karorena Polda Kalteng, KBP ADHY FANDY ARIYANTO, S.H., S.I.K., memberikan sambutan yang menggarisbawahi pentingnya perencanaan anggaran yang akurat dan efektif dalam mendukung tugas kepolisian di wilayah Kalteng.

Paparan mengenai RKA-KL Pagu Indikatif TA. 2024 disampaikan oleh Kabagrenprogar Polda Kalteng, AKBP ANDI HARI WIBOWO, S.H., yang memberikan pemahaman dan arahan kepada seluruh peserta terkait proses penyusunan dan pendalaman Pagu Indikatif. Dalam suasana yang penuh semangat dan kolaborasi, kegiatan ini ditutup dengan harapan bahwa setiap Satker (Satuan Kerja) memahami dan melibatkan kegiatan-kegiatan yang relevan dalam penyusunan Pagu Indikatif Tahun Anggaran 2024. Diingatkan pula pentingnya penyesuaian Rencana Penarikan Dana (RPD) hal III Dipa pada aplikasi SAKTI setelah penyusunan pagu indikatif selesai.

Dalam catatan lain, penting bagi semua pihak terkait untuk senantiasa memprioritaskan kegiatan-kegiatan yang menjadi fokus Polri dan juga prioritas nasional, seiring dengan upaya meningkatkan profesionalisme penegakan hukum. Penyusunan usulan belanja barang pun diimbau agar dilakukan secara cermat dan sesuai dengan kebutuhan yang mendesak, serta diajukan sesuai dengan prosedur yang berlaku.

BACA JUGA :  KAPOLRES SERUYAN KELILING MAKO, DAN MENGAJAK PERSONELNYA UNTUK KURVE SEBAGAI UPAYA TINGKATKAN PELAYANAN PRIMA KEPADA MASYARAKAT

Ditempat berbeda Kapolres Seruyan, AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa keterlibatan aktif Polres Seruyan dalam kegiatan ini merupakan langkah nyata untuk mendukung upaya peningkatan profesionalisme penegakan hukum dan efisiensi penggunaan anggaran di lingkungan kepolisian. Ia juga berharap agar kolaborasi yang baik antara Polres Seruyan dan pihak terkait terus terjaga guna mencapai tujuan tersebut.

“Dengan partisipasi dalam kegiatan penyusunan RKA-KL Pagu Indikatif TA. 2024, Polres Seruyan menunjukkan keseriusannya dalam memperbaiki perencanaan kegiatan kepolisian untuk tahun mendatang. Diharapkan langkah ini akan membawa dampak positif dalam peningkatan pelayanan dan keamanan masyarakat di wilayah Seruyan.” Tutup Kapolres. (PR/Den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.