Kuala Pembuang (Dayak News) – Aksi balapan liar di wilayah kota Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan menjadi salah satu perhatian aparat kepolisian. Selain menimbulkan keresahan warga, aksi balapan liar ini juga dikhawatirkan berimplikasi terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, S.I.K. melalui Kasat Samapta AKP Harjanto menyampaikan bahwa “Kami dari Satuan Samapta Polres Seruyan tak henti hentinya mengimbau kepada pemilik bengkel untuk tidak memfasilitasi kegiatan balap liar, seperti memodifikasi motor-motor yang digunakan anak-anak muda untuk balapan liar.” Minggu (10/04/2022)
Kasat Samapat menambah kan “Balapan liar di wilayah kota Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan memang menjadi persoalan tersendiri. Hampir setiap malam Minggu hingga dini hari, ABG tanggung dan pemuda-pemuda di situ melakukan aksi balap liar.”
Harjanto panggilan akrab Kasat Samapta tersebut juga menyampaiakan “Apalagi di bulan Ramadhan ini kadang mereka melakukan aksi balapan liar saat menjelang berbuka puasa, tengah malam saat sahur dan setelah subuh. Sehingga hal tersebut sangat meresahkan dan mengganggu pelaksanaan ibadah warga masyarakat.
Dari beberapa kali hasil penindakan yang di lakukan personel Sat Samapta, kerap didapati motor-motor pebalap liar yang sudah tidak sesuai dengan spesifikasinya. Seperti ada yang mengubah knalpotnya menjadi knalpot racing yang membisingkan, bentuknya juga sudah tidak sesuai, hingga terkadang body motor pun dipreteli.” pungkas nya. (PR/Den)