SAMBANGI PASAR, ANGGOTA POLSEK HANAU BERIKAN HIMBAUAN PROTOKOL KESEHATAN

oleh -
SAMBANGI PASAR, ANGGOTA POLSEK HANAU BERIKAN HIMBAUAN PROTOKOL KESEHATAN 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Untuk Menjaga Kecamatan Hanau tetap aman dan kondusif anggota Polsek Hanau jalin komunikasi dengan warga yang ada di pasar tradisional, Anggota Polsek Melaksanakan sambang dan dialog dengan warga serta berikan himbauan Prokes, Minggu (28/11/2021).

Untuk mencegah terjadinya penyebaran virus covid-19 anggota Polsek Hanau tidak henti memberikan himbauan mengenai penerapan Prokes kepada warga masyarakat, serta mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan atau mengalami gangguan kamtibmas lainnya maka dilaksanakan sambang diologis dengan seluruh komponen masyarakat termasuk masyarakat kecil.

Pada kesempatan tersebut Anggota Polsek Hanau menghimbau dan mengajak semua warga untuk ikut bersama – sama memerangi virus covid-19 dengan tetap menerapkan 5M, serta mengajak untuk bersama sama menjaga keamanan lingkungan dengan menumbuhkan kesadaran dari diri sendiri, meningkatkan kepekaan dan kepedulian situasi terhadap wilayah tempat tinggalnya dari segala bentuk kejahatan.

Kapolsek Hanau Ipda Ihsan Tio Basir, S. Tr. K. Menyampaikan bahwa dalam hal meningkatkan pelayanan tugas, Polri terus membangun kerja sama dengan masyarakat untuk memperdayakan potensi masyarakat guna menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

“Semoga kerjasama yang sudah terjalin warga masyarakat dan Polri mampu menumbuhkan partisipasi masyarakat sebagai kekuatan yang besar membangun dan mengelola keamanan sehingga dapat tercipta situasi kamtibmas yang diharapkan oleh masyarakat.” Tegasnya. (PR/Den)

BACA JUGA :  DEMI MENCEGAH ADANYA KKN, POLSEK SERUYAN HILIR MENSOSIALISASIKAN ZONA INTEGRITAS KE MASYARAKAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.