Kuala Pembuang (DayakNews). Dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas terutama balapan liar yang meresahkan masyarakat, Satsabhara Polres Seruyan intensifkan patroli dan pemantauan di wilayah hukum Polres Seruyan yang rawan dijadikan lokasi ajang balap liar. Minggu (15/08/2021) dini hari
Patroli Sat Samapta yang dipimpin Kanit Turjwali Samapta Polres Seruyan Bripka Mardiansyah bersama Rekan lainnya melaksanakan patroli dan pemantauan secara intenaif di Jl. Ahmad yani.,Jl. Tjilik riwut dan Seputaran kota Kuala pembuang yang sering menjadi lokasi balap liar ., Di Pagi hari merupakan jalur sepi sehingga rawan digunakan untuk balap liar membunyikan petasan yang bisa mengganggu kenyamanan masyarakat
Dirinya menyampaikan “Kami melaksanakan patroli secara intensif dan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengantisipasi balapan liar dimalam minggu karena mengganggu pengguna jalan lainnya serta bisa membahayakan jiwa orang lain”. Ujar Bripka Mardiansyah.
Saat dikonfirmasi Kasat Samapta Polres Seruyan AKP Harjanto menyampaikan, untuk mengantisipasi kegiatan balapan liar, pihaknya “Satsabhara ”akan selalu meningkatkan aktifitas patroli malam hari sampai pagi hari terutama jelang sahur ke daerah yang sering di gunakan untuk balapan liar. (PR/Den)