PATROLI POLSEK HANAU, IMBAU PENGUNJUNG PASAR MALAM UNTUK PATUHI PROTOKOL KESEHATAN

oleh -
PATROLI POLSEK HANAU, IMBAU PENGUNJUNG PASAR MALAM UNTUK PATUHI PROTOKOL KESEHATAN 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Patroli Polsek Hanau Polres Seruyan, mendatangi kegiatan pasar malam di areal Masjid Jami Attaqwa Desa Pembuang Hulu I Kecamatan Hanau Kabupaten Seruyan sambil menghimbau para warga pegunjung untuk patuhi Protokol Kesehatan ditengah pandemi covid-19, Sabtu (12/09/2021) Jam 20.00 Wib.

Kegiatan ini dipimpin oleh Bripka Fredy Jarusman Harahap bersama 2 anggota lainnya.

Sambil mendatangi satu-persatu lapak dagangan yang berada dilokasi, tim patroli pun tidak bosan-bosannya menghimbau bahwa ditengah aktifitas pandemi covid-19, warga diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas serta menerapkan etika bersin dan batuk di tempat umum guna mencegah dan memutus penyebaran covid-19.

Tim Patroli juga langsung menegur warga yang ditemukan tidak memakai masker yang kemudian di berikan pembinaan dan diarahkan untuk segera memakai masker sebagai salah satu dari kewajiban mematuhi protokol kesehatan.

“Dalam kegiatan ini, bagi warga yang kedapan tidak memakai masker, kami langsung lakukan penindakan dengan memberikan himbauan serta mengarahkan untuk segera memakai masker demi keamanan diri dan orang lain ditengah pandemi covid-19” terang Bripka Freddy.

Kepada pihak panitia penyelenggara pasar malam, Tim juga mengingatkan untuk tetap menjaga mematuhi Protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

“Kami juga menghimbau kepada panitia penyelenggara untuk menyediakan sarana prasarana sesuai Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 seperti menyediakan tempat cuci tangan” himbau Freddy.

“Selama pelaksanaan kegiatan, kami tidak menemukan hal-menonjol yang dapat mengganggu situasi kamtibmas diwilayah Hukum Polsek Hanau” pungkasnya. (PR/Den)

BACA JUGA :  STOP PUNGLI, SATPOLAIRUD POLRES SERUYAN SOSISALISASI KE MASYARAKAT TENTANG SABER PUNGLI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.