PIMPIN APEL PAGI, KAPOLSEK HANAU “ANGGOTA HARUS KOMPAK DALAM BERTUGAS, COVID-19 KITA LAWAN BERSAMA”

oleh -
PIMPIN APEL PAGI, KAPOLSEK HANAU "ANGGOTA HARUS KOMPAK DALAM BERTUGAS, COVID-19 KITA LAWAN BERSAMA" 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri, selain untuk mendengar arahan pimpinan dan pengecekan personel, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan bagi setiap anggota Polri, hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Hanau Akp Azmi Halim Permana, SIK di halaman Mapolsek Hanau, Senin (26/7/21).

Kapolsek Hanau menegaskan kepada seluruh anggota tentang pentingnya pelaksanaan apel pagi sebelum melaksanakan tugas, selain untuk mengecek kehadiran personel juga bertujuan untuk mengetahui kesiapan anggota dalam melaksanakan tugas melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat denga baik.

Dalam arahannya Kapolsek menjelaskan bahwa ” Dalam kegiatan apel pagi hari ini ditekankan kepada seluruh anggota Polsek Hanau agar terus menjaga kekompakan dan kesiapan personel dalam melaksanakan tugasnya. Masih banyak tugas berat kita kedepannya, untuk itu solidaritas antar personel itu penting untuk menjaga dan meningkatkan kinerja anggota agar tetap baik khususnya dalam melayani masyarakat, dan jangan lupa jaga sikap tampang yang ramah saat memberikan pelayanan” Jelasnya.

Tak lupa dirinya juga mengingatkan ” Saat ini kita masih berupaya lepas dari Pandemi Covid-19 yang kian hari makin menunjukan eksistensinya, dalam rangka menanggulangi wabah tersebut salah satunya merupakan tugas kita selaku pengayom masyarakat, agar jangan pernah bosan dan berhenti  memberikan edukasi kepada masyarakat tentang betapa pentingnya penerapan Prokes Covid-19 seperti memakai masker, menjaga jarak, mengurangi aktifitas dan mobilitas diluar rumah serta menjaga kebersihan diri dalam beraktivitas sehari-hari guna pencegahan penyebaran Covid-19 sehingga kehidupan dapat kembali normal seperti sediakala” Tutup Akp Azmi. (PR/Den)

BACA JUGA :  LAKSANAKAN PENGAMANAN PENERIMA BPUM DI BANK BRI, POLSEK SERUYAN HILIR INGATKAN PROKES

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.