KADES SUHARTONO : JANGAN TERPENGARUH MUSIM HUJAN, KARHUTLA AKAN MENGANCAM

oleh -
oleh
KADES SUHARTONO : JANGAN TERPENGARUH MUSIM HUJAN, KARHUTLA AKAN MENGANCAM 1

Sukamara, 17/7/2020 (Dayak News). Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) akan mengancam seluruh daerah, bila warganya tidak siap dengan sumberdaya manusia dan sumber daya alamnya.

Hal itu dikatakan Kades Bangun Jaya, Kecamatan Balai Riam, Kabupaten Sukamara, Suhartono saat sosialisasi Penanggulangan Karhutla pada TMMD 108 Kodim 1014 / Pbn, yang didampingi Danki TMMD 108, Lettu CBA Mulyani, Kamis (16/07) di Balai Desa Bangun Jaya.

“Keduanya (SDA dan SDM) harus menjadi satu kekuatan dalam menghadapi karhutla, bila itu terjadi,” ujar Kades Suhartono.

Menurutnya, saat ini TMMD 108 telah membuatkan Embung, sebagai tempat penampungan air atau sumber mata air, yang salah satu fungsinya sebagai sumber untuk mematikan kebakaran hutan dan lahan tersebut.

Marilah kita bantu Satgas TMMD, agar Embung tersebut bisa selesai sesuai target, dan dapat kita fungsikan sebagaimana yang diinginkan, baik untuk Karhutla, wisata, dan UMKM bagi warga, Pungkas Suhartono. (PR/Den)

BACA JUGA :  TURNAMEN BOLA VOLLY DALAM RANGKA TMMD KODIM 1014/PBUN REG KE-108 DIBUKA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.