Kuala Kapuas (Dayak News) – Kinerja positif Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Lingkungan Hidup dalam menata wajah Kota Kuala Kapuas mendapat pengakuan kalangan DPRD. Menurut Anggota Dewan, Kota Kuala Kapuas kini tampak asri dan bersih.
Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Algrin Gasan, Senin (28/11/2022), mengatakan, pihaknya terus memantau kondisi pertamanan kota maupun pengelolaan persampahan.
“Kita ingin memastikan taman dan persampahan terkelola dengan baik agar wajah Kota Kuala Kapuas hijau, indah dan bersih,” sebut Algrin.

Dari hasil pantauan tersebut, Legislator Partai Golkar ini mengakui terlihatnya perkembangan signifikan dalam penataan wajah Kota Kuala Kapuas.
Salah satunya bisa terlihat di sepanjang jalan protokol Kota Kuala Kapuas yang kini terliat hijau dengan tanaman pelindung dan tanaman hias.
“Dengan wajah Kota Kuala Kapuas semakin asri, indah, hijau seperti di bundaran, sering orang singgah dan betah untuk tempat ber foto atau sekadar bersantai,” ujar Algrin.
Dia melanjutkan, perbaikan pengelolaan sampah juga mulai terlihat di Kota Kuala Kapuas. Bahkan, tim penilai Adipura memberikan poin terbaik untuk aspek pengelolaan Tempat Penampungan sampah Akhir (TPA) di kabupaten ini.
Atas perkembangan tersebut, Algrin memberikan apresiasi kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kapuas Kusmiatie yang cukup aktif turun tangan langsung ke lapangan untuk melakukan koordinasi dan pengarahan.
“Sehingga TPA Dinas Lingkungan Hidup Kapuas sebagai tempat studi banding bagi Dinas Lingkungan Hidup dari daerah atau kabupaten di Kalteng dan Kalsel,” tandasnya. (rob/din)