DIANGGAP BISA BEKERJA SAMA DALAM PEMBERITAAN, KEJARI KATINGAN DIBERI PIAGAM PENGHARGAAN SMSI

oleh -
oleh
DIANGGAP BISA BEKERJA SAMA DALAM PEMBERITAAN, KEJARI KATINGAN DIBERI PIAGAM PENGHARGAAN SMSI 1

Kasongan, (Dayak News) Serikat Media Siber Indonesia Kabupaten Katingan (SMSI) memberi penghargaan kepada Kejaksanaan Negeri Kabupaten Katingan. Penghargaan diberikan sebagai bentuk reward atas dedikasi yang dipandang memberi ruang bagi kebebasan pers dan demokrasi.

“Masih banyak pejabat alergi terhadap wartawan. Untuk bertemu saja sangat sulit. SMSI Katingan mengucapkan terima kasih kepada Kejaksaan Negeri Katingan yang telah mengakomodir semua wartawan selama menjalankan tugas jurnalistik,” sebut Ketua SMSI Katingan, Maulana Kawit, saat acara penyerahan plakat, Kamis, (29/04) di Kantor Kejaksaan Negeri Katingan.

Kawit yang saat itu didampingi, Sekretaris SMSI Katingan, Dany Yuswanto berharap kerja sama yang telah dibangun selama ini bisa terjalin erat dan jika ada tindakan wartawan anggota SMSI yang melanggar kode etik bisa dilaporkan kepada pihaknya.

“Banyak berita tentang tindak pidana termasuk korupsi berasal dari release Kejaksaan Negeri Katingan. Sekali lagi kami memberi apreasi sebesar besarnya untuk Kejari Katingan. Media sebagai sarana hiburan, pendidikan dan kontrol sosial siap mendukung program Kejaksaan,” tambahnya.

Ditempat Sama, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Katingan, Firdaus, SH, MH melalui Kasie Intelijen Siswanto, SH mengucapkan terima atas kepedulian SMSI Katingan terhadap instansinya.

“Kami siap bersinergi dengan SMSI Kabupaten Katingan dalam hal pemberitaan. Mudah-mudahan kerja sama selama ini bisa terjalin lebih erat lagi,” Sebut Siswanto. (Dan)

BACA JUGA :  Ini Motif Kasus Anak Bunuh Ayah Kandung di Samba Katung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.