Pangkalan Bun (Dayak News) – Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., mengajak insan pers di wilayahnya untuk menjaga kesejukan dalam pemberitaan selama proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Dalam pertemuan silaturahmi dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kobar di Kantor PWI, Kapolres menegaskan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian dan media untuk menangkal informasi yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Dalam acara yang dihadiri oleh PJU Polres Kobar, Ketua PWI Syamsudin Danuri, serta para anggota PWI Kobar, Kapolres menekankan peran besar media dalam menciptakan suasana damai selama Pilkada.
“Kami harapkan informasi yang disampaikan bisa menyejukkan dan tidak menimbulkan kegaduhan di masyarakat,” kata Kapolres.27 September 2024.
Selain itu, Kapolres juga menegaskan keterbukaan Polres Kobar bagi insan pers yang ingin berkoordinasi terkait informasi yang dapat diakses publik, guna memastikan situasi Kamtibmas tetap terkendali di wilayah hukum Polres Kobar.(GST).