PATROLI CIPTA KONDISI SAT SABHARA POLRES KOTIM

oleh -
PATROLI CIPTA KONDISI SAT SABHARA POLRES KOTIM 1

Sampit, 09/01/2021 (Dayak News) – Sat Sabhara Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan Patroli gabungan pada malam hari dalam rangka cipta kondisi diseputaran Kota Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin. SIK.Msi, melalui Kasat Sabhara Polres Kotim AKP Suroto menjelaskan, Pada hari Jumat tgl 8 Januari 2021 sekira jam 19. 30 Wib, Sat Sabhara, SatLantas, Sat Brimob, TNI AD kodim 1015 Sampit, dan Satpol PP, melaksanakan Kegiatan Patroli dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas.

Personil Sat Sabhara Polres Kotim yang dilibatkan berjumlah 6 (enam anggota) di pimpin oleh Katim Jelawat Aipda Sujarwo dengan Sarana dan Prasarana meliputi 1 Unit kendaraan roda empat Sat Sabhara 3 unit Roda dua Sat Sabhara Polres Kotim, 2 Unit Kendaran Roda empat dari Sat Lantas Polres Kotim, 1 Unit kendaraan roda empat Sat Brimob,2 unit kendaraan roda dua Sat Brimob, 1 unit kendaraan Sat Reskrim, 1 unit kendaraan roda empat Kodim 1015 Sampit, semua bersinergi melakukan Patroli Dalam Kota Sampit.

Sebelum melaksanakan giat patroli di berikan arahan oleh Pawas Polres Kotim IPTU Slamet Misiyanto dan memberikan arahan utk jaga keselamatan dan kekompakan dalam giat patroli, sasaran tempat patroli jalan dalam Kota Sampit antara lain meliputi Objek vital di Jl. Jend Ahmad yani, Jl. HM Arsyad, Jl Yos Sudarso, Jl. R Suprapto, Jl MT Haryono, Jl S Parman, Jl. Jl Kapten Mulyono, Jl Pelita kawasan pemukiman penduduk dalam kota Sampit.

Kegiatan patroli gabungan tersebut akan terus dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi pasca Pilkada 2021, dengan Tujuan bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat, serta dalam masa Pandemi Covid-19 agar supaya semuanya bisa tetap menjaga protokol kesehatan.

BACA JUGA :  Komitmen Perang Terhadap Penyalahgunaan Narkotika, Lapas Kelas IIB Sampit Laksanakan Test Urine

Kami Sat Sabhara Polres Kotim selalu melaksanakan giat patroli demi menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif khusus nya dalam kota Sampit Jelas Kasat Sabhara.(pr/sol)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.