Sampit, 22/01/2021 (Dayak News) – Sat Sabhara Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melaksanakan patroli dengan sasaran aktivitas kegiatan masyarakat dalam kota Sampit, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Hariis Jakin. SIK, Msi. melalui Kasat Sabhara Polres Kotim AKP Suroto menjelaskan dalam rangka Harkamtibmas di wilkum Polres Kotim Team Jelawat Sat Samapta Polres Kotim melaksanakan patroli dan Pengamanan dengan sasaran objek aktivitas kegiatan masyarakat.
Personil Team Jelawat sebanyak 6 Personil dipimpin oleh AIPDA Sujarwo ( Katim ) dengan Sarana dan Prasarana yang digunakan Ranmor R2 dinas patroli, Body Vest tongpol dan Borgol, dalam giat Patrolinya mendatangi kegiatan pengajian warga masyarakat yang bertempat di rumah H. Ahmad Royani yang merupakan Markas majelis Riyadhul Jannah yang beralamat di Jalan Tjilik Riwut km.2,5 Sampit. (21/01)
Pada kegiatan tersebut Team Patrol Jelawat Sat Sabhara memberikan bantuan pengamanan dan pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan, mengingat Lokasi jalan dimaksud adalah merupakan salah satu Jalur Padat kendaran Penumpang dan Barang dari arah Sampit menuju keluar Kota.
Dalam kesempatan tersebut Team Jelawat menjumpai warga masyarakat yang sedang melakukan aktifitasnya secara langsung dan menyampaikan bahwa situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Kotim sampai saat ini dalam keadaan aman Kondusif.
Kemudian Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, SIK, M.Si. dalam kegiatan Pengajian tersebut menyampaikan arahan dengan tema Makna sebuah keluarga, dimana beliau mengingatkan betapa pentingnya arti keluarga yang kita miliki, dan himbauan agar tetap mematuhi protokol Kesehatan dalam segala kegiatan Aktifitas.
“ Kami Sat Sabhara Polres Kotim akan terus meningkatkan giat patroli untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif khususnya di wilayah Hukum Polres Kotim”, Jelas Kasat Sabhara.(pr/sol)