BPBD Lamandau Lakukan Tindakan Cepat Terkait Jembatan Ambruk di Desa Batu Tunggal

oleh -
oleh
BPBD Lamandau Lakukan Tindakan Cepat Terkait Jembatan Ambruk di Desa Batu Tunggal 1
BPBD Lamandau Gerak Cepat Menangani Ambruknya Jembatan Di Desa Batu Tunggal.

Nanga Bulik (Dayak News) – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamandau bergerak cepat dalam menanggapi laporan ambruknya jembatan di Desa Batu Tunggal, Kecamatan Bulik Timur, akibat hujan deras pada Rabu malam, 9 Oktober 2024.

Derasnya arus sungai akibat curah hujan tinggi menyebabkan jembatan tersebut ambruk dan saat ini belum bisa dilalui kendaraan roda empat.

Informasi tentang kondisi jembatan yang ambruk dilaporkan oleh Camat Bulik Timur melalui grup WhatsApp Kesiapsiagaan Bencana.

Menindaklanjuti laporan ini, tim BPBD Kabupaten Lamandau bersama sejumlah pihak terkait melakukan pengecekan lapangan (ground check) serta pemasangan garis pembatas (cross line) di lokasi kejadian.

Kepala BPBD Lamandau, Hendikel, menyatakan bahwa upaya tanggap darurat ini dilakukan guna memastikan keamanan warga dan memitigasi risiko kecelakaan.

“Kami segera turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan kondisi jembatan dan pemasangan garis pembatas untuk menghindari masyarakat yang masih ingin melintas,” ujarnya, Jumat (11/10/2024).

Saat ini, jembatan yang menjadi akses penting bagi warga desa belum dapat dilalui kendaraan roda empat.

Tim gabungan yang terdiri dari BPBD Kabupaten Lamandau, Babinsa Bulik Timur, Camat Bulik Timur, Dinas Pekerjaan Umum, serta perangkat desa dan masyarakat setempat, terus melakukan pemantauan serta langkah-langkah pengamanan.

Peralatan yang Dikerahkan Dalam operasi ini, BPBD dan pihak terkait menggunakan tiga unit kendaraan roda empat, satu unit drone untuk pemantauan dari udara, serta sejumlah alat seperti parang dan perangkat komunikasi.

Demikian laporan sementara terkait kondisi jembatan ambruk di Desa Batu Tunggal. Informasi lebih lanjut akan disampaikan apabila terdapat perkembangan signifikan. (Firman Muliadi)

BACA JUGA :  USTP GROUP BAGIKAN DANA BAGI HASIL KEBUN KEMITRAAN PLASMA UNTUK WARGA 8 DESA DI LAMANDAU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.