BLITAR SUDAH MULAI MENERAPKAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA

oleh -
oleh
BLITAR SUDAH MULAI MENERAPKAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA 1
Budi Kusuma, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar.

Blitar (Dayak News). Ratusan Lembaga Pendidikan yang ada di Kabupaten Blitar telah memulai Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada (24/3).

Pelaksanaan Uji coba Pembelajaran Tatap Muka tersebut adalah Kegiatan belajar mengajar yang di landasi Surat Edaran Bupati Blitar.

Hal ini di sampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar Budi Kusumarjoko di ruang kerjanya (25/3).

Menurut Budi, ratusan lembaga sekolah mulai TK,SD dan SMP memiliki kesiapan yang Berbeda.

Dikatakanya,untuk lembaga TK masih sebagian sekolah yang melakukan Uji coba PTM.

Kemudian untuk tingkat SD, dari 600 lebih lembaga sekolah, sekitar 50 persen yang sudah siap melaksanakan Uji coba PTM.

Sementara untuk Tingkat SMP di pastikan Semua sudah siap melaksanakannya.

Budi Juga menambahkan bahwa pada pelaksanaan Uji coba PTM tersebut di lakukan dengan tetap menggunakan Protokol Kesehatan di antaranya tetap bermasker, cuci tangan sebelum masuk kelas, menjaga jarak dan membatasi quota siswa yaitu 50 persen dari jumlah siswa dalam kelas.

“Benar, kemarin kita sudah memulai Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka.untuk pelaksanaanya tentu saja kita menggunakan protokol Kesehatan dan membatasi quota siswa 50 persen dari jumlah siswa per kelas.” terang Budi.

Budi berharap,mudah mudahan PTM di masa Pandemi saat ini bisa Berjalan Lancar dan tidak ada kendala sesuai harapan seluruh peserta didik dan masyarakat.(DA)

BACA JUGA :  PEMKOT BLITAR GELAR UPACARA PERINGATI HARKOPNAS KE-75 TAHUN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.