Palangka Raya (Dayak News) – Warga Yang bermukim dijalan Maduhara Ujung, Minggu Malam (06/06) sekitar pukul 22.30 WIB geger setelah ditemukannya seorang pria dengan kondisi tertelungkup dan tidak bernyawa lagi.
Penemuan tersebut langsung menjadi pusat perhatian warga Maduhara, dan dari baju serta kendaraan yang dipakai warga mengenalinya sebagai Amat atau Muhammad (55) yang sehari-hari bekerja di SPBU jalan Ahmad Yani Palangka Raya dan malam menjadi Juru Parkir dipasar Blauran Palangka Raya.
Kapolsek Sebangau, Ipda Anastasia Helena Rompas didampingi Kanit Reskrimnya Ipda Debi yang ditemui dilokasi kejadian mengatakan penemuan jenazah ini saat ada warga yang melintas dan akhirnya warga tersebut meminta bantuan warga sekitar.
“Ternyata korban ini memiliki keluarga tidak jauh dari lokasi kejadian sekitar 100 meter, dan korban ini baru saja pulang dari rumah keluarganya tersebut.” Ungkap Kapolsek.
Dari keterangan yang dikumpulkan, Korban Sekitar maghrib meminta bantuan saudaranya tersebut untuk diantarkan berobat karena sedang dalam kondisi sakit dan sedang terkena diare, lalu selepas hujan reda korban pamit pulang dari rumah keluarganya tersebut dan keluarganya baru terkejut setelah korban ditemukan ditengah jalan sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Sementara itu, dari olah tkp yang dilakukan tim Inafis Polresta Palangka Raya tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban, namun untuk kepentingan penyelidikan, jasad korban dievakuasi oleh Tim ERP ke Ruang kamboja RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. (AJn)