Pangkalan Bun (Dayak News) – Telkomsel Palangkaraya mengadakan kunjungan kerja kepada mitra di Pangkalan Bun pada Rabu (08/03/2023).
Rombongan Telkomsel dari Palangkaraya yang di pimpin langsung oleh Manager Branch Palangkaraya, Anthony Pahotan Sitorus mengatakan bahwa kunjungan kerja ini dilakukan untuk megkonsolidasikan beberapa program kerja juga untuk menjalin tali silahturahmi dan kekeluargaan Telkomsel, khususnya di Kalimantan Tengah.
” Kami mengajak semua karyawan PT. Narindo beserta jajaran staf tekomsel untuk bekerja lebih keras dan jalin komunikasi yang baik di semua jajaran kerja agar pelayanan telkomsel menjadi lebih mengena bagi pelanggan,” jelas Antony.
Rombongan telkomsel Palangkaraya disambut dengan hangat oleh mitra telkomsel PT. Narindo yang diwakili Bambang Agus Kurniawan selaku GM.Cluster Kotawaringin PT. Narindo Solusi Telekomunikasi.

” Kami ucapkan selamat datang di Bumi Marunting Batu Aji, Pangkalan Bun. Kami berterimakasih atas kedatangan rombongan dari telkomsel Palangkaraya, hal ini sangatlah kami harapkan untuk menjalin komunikasi terhadap kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan di lapangan terkait pelayanan,” ujar Bambang dalam kata sambutannya.
Dalam kunjungan kerja kali ini Telkomsel Palangkaraya juga mengajak karyawan dan jajaran staf PT. Narindo untuk menjaga kesehatan guna meningkatkan produktivitas kerja. Manager Branch Telkomsel Palangkaraya mengajak untuk melakukan olahraga pagi yakni bersepeda.
” Mari kita selalu menjaga kesehatan kita dalam rangka memacu produktivitas kerja, energi yang kita dapatkan dari asupan makanan yang kita terima tidak akan terpakai secara seimbang jika tidak di lakukan pembakaran energi yang tepat yakni melalui olahraga. Bersepada merupakan salah satu olahraga terbaik yang dapat dengan mudah dan murah untuk dilakukan dalam membakar energi yang baik.” pungkas Antony. ( AR/FIT/ADI )