Polres Kapuas Gelar Upacara Dan Syukuran Hari Bhayangkara Ke-76

oleh -
Polres Kapuas Gelar Upacara Dan Syukuran Hari Bhayangkara Ke-76 1

Polres Kapuas – Polres Kapuas Jajaran Polda Kalteng mengikuti Upacara Hari Bhayangkara Ke-76 Secara Virtual di Halaman Mako Polres Kapuas dengan diikuti personel Polres Kapuas dan instansi terkait yang diundang dalam pelaksanaan Upacara. Selasa (5/7/2022) pagi.

Adapun yang hadir dalam upacara tersebut yaitu, Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono, S.I.K., Unsur Forkopimda Kab. Kapuas, Ketua Pengadilan Kapuas, Ketua Pengadilan Agama Kapuas, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat Kab. Kapuas, PJU Polres Kapuas, Kapolsek Jajaran Polres Kapuas dan Purnawirawan Polri.

Kapolres menyampaikan, Kegiatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 ini bertemakan Polri yang presisi mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh – Indonesia tumbuh.

“Dalam kegiatan upacara Hari Bhayangkara ke-76 yang di lakukan secara virtual ini, Presiden Indonesia memberikan amanat yaitu mengucapkan selamat hari Bhayangkara, serta memberikan apresiasi jajaran Polri dalam melaksanakan tugas menjaga Kamtibmas saat pandemi Covid-19, Polri jangan lengah dalam melaksanakan tugas-tugas Pokok nya dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat serta keamanan masyarakat, Kewenangan yang di berikan kepada kepolisian harus di pergunakan secara bijak dan bertanggung jawab, dan masih banyak lagi amanat Presiden untuk Polri lebih baik lagi dan memberikan contoh tauladan yang baik bagi masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, setelah pelaksanaan upacara selesai, kegiatan dilanjutkan acara syukuran hari Bhayangkara ke-76 dengan pemotongan tumpeng serta pemberian penghargaan kepada anggota Polri dan masyarakat di Polres Kapuas.

Kapolres Kapuas mengucapkan, terima kasih kepada hadirin tamu undangan yang sudah berkenan hadir pada acara syukuran yang merupakan bagian dari rangkaian peringatan hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022.

“Acara ini diselenggarakan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa atas segala petunjuk dan hidayah-nya kepada segenap keluarga besar Polri khususnya Polres Kapuas dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara, hingga menghantarkan Polri mampu memasuki usia yang ke-76 ini,” Tambahnya.

BACA JUGA :  PATROLI DI TOKO EMAS DI PUSAT PERBELANJAAN MENTAYA DAN MENGHIMBAU UNTUK MEMASANG CCTVKOTIM - Pusat Perbelanjaan Mentaya atau PPM adalah Objek vital di wilayah Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur merupakan salah satu pusat jual beli emas atau toko emas di wilayah Sampit tentu saja menjadi atensi tersendiri bagi polri dalam melakukan tindakan patroli, Selasa (20/05/2022) pukul 09.00 wib.Kegiatan patroli itu sendiri dilakukan oleh Polsek Kawasan Pelabuhan Mentaya Polres Kotawaringin Timur Polda Kalimantan Tengah guna meminimalisir tindakan kriminalitas yang mungkin saja bisa terjadi. Diantaranya perampokan, penjambretan, penipuan dan lain sebagainya.Mengantisipasi hal itu Polsek Kawasan Pelabuhan Mentaya dengan di Pimpin Ka SPKT Aiptu Sunarto dan Aiptu Adhi melaksanakan kegiatan patroli secara berkala dengan dibantu Satuan Pengamanan yang bertugas di Kompleks pasar PPM.Selain kegiatan patroli anggota Polsek Kawasan Pelabuhan Mentaya juga memberikan himbauan kepada para pemilik toko emas untuk melengkapi tokonya dengan CCTV agar dapat merekam kejadian yang tengah terjadi.Menurut Kapolsek Kawasan Pelabuhan Mentaya IPTU Sriyono, S.H. menjelaskan “bahwasanya pelaku tindak pidana pencurian atau perampokan sudah banyak yang terungkap melalui bantuan jejak digital serta rekam digital seperti cctv, sehingga peran cctv termasuk penting dalam sebuah proses ungkap kasus”.Anggota menghimbau agar para pedagang dan pembeli perhiasan emas segera menghubungi Kepolisian setempat apabila merasa ada yang membuntuti dan mencurigakan sehingga bisa kita lakukan antisipasi. Ujar Kapolsek.

“Melalui kegiatan syukuran ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh segenap keluarga besar Polri khususnya Polres Kapuas sebagai sarana instropeksi atas pencapaian keberhasilan maupun kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas selama ini, dan semoga dibertambahnya usia Polri ke-76 ini dapat menjadi lebih baik dari sebelumnya dan selalu dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya Kab. Kapuas,” Tutup Kapolres. (wen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.